Pop.matamata.com - Penyanyi Dangdut Ayu Ting Ting datang dengan kabar kurang mengenakkan.
Di tengah persiapan pernikahannya dengan sang kekasih Muhammad Fardhana, ibu satu anak itu tiba-tiba jatuh sakit.
Mengetahui Ayu Ting Ting jatuh sakit, keluarga Muhammad Fardhana langsung datang menjenguk ke rumahnya, ebab, Ayu tidak sampai dilarikan ke rumah sakit.
Meski tanpa kehadiran Muhammad Fardhana yang tengah bertugas, tampak ibu sambung Dhana sekaligus calon mertua Ayu Ting Ting, Rakaya serta adik Dana, Dinar Salsa.
Momen itu terungkap dari unggahan Instagram Story Rakaya.
Mereka tampak berfoto bersama Ayu Ting Ting dan ibunya, Umi Kalsum.
Rakaya berpose di antara Umi Kalsum dan Ayu Ting Ting.
Melalui keterangan unggahannya, Rakaya mendoakan untuk kesembuhan calon menantunya itu.
"Syafakilah kesayanganku," bunyi keterangan dalam foto yang diunggah Rakaya, dikutip pada Jumat (1/3/2024).
Unggahan itu pun dibalas oleh Ayu Ting Ting.
Dia mengucapkan terima kasih dan menyebut Rakaya dengan sapaan 'ibuku'.
Kabar mengenai kondisi Ayu Ting Ting ini juga dibagikan oleh akun Instagram portal_ayting92.
Akun tersebut mengunggah foto sang biduan yang tengah terbaring lemas.
Ayu tampak tengah dipasangi infus oleh petugas kesehatan.
Ayu dan Dhana yang merupakan anggota TNI tersebut telah bertunangan dan melalui proses lamaran beberapa waktu lalu, dikabarkan keduanya akan menikah setelah Lebaran Idul Fitri tahun ini.
Berita Terkait
-
Suami Lakukan Banding Perceraian, Ratu Meta Geram Sang Buah Hati Ditelantarkan: Anak-anak Bukan Tikus
-
Usai Alami KDRT! Demi Hidupi Sang Buah Hati, Ratu Meta Rela Jualan Rempeyek
-
Lia Ladysta Rayakan Ultah Ibu Mertua bersama Sang Suami dan Karyawan: Semoga Mama Panjang Umur dan Bahagia
-
Mengejutkan! Ayah dari Penyanyi Farel Prayoga Ditangkap Kasus Judi Online
-
Dewi Perssik Mau Cari Pria Saleh
Terpopuler
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
Terkini
-
Bupati Sudewo Ditangkap KPK! Penyanyi Lia Ladysta '3 Srigala', Bereaksi Keras
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali