Pop.matamata.com - Aktor Samuel Rizal mengatakan dirinya tak menyangka bisa beradegan akting dengan berhasil menghapal ayat kursi, meskipun diketahui dirinya beragama Kristen.
Sekalipun demikian akting di film horor terbarunya berjudul 'Mangku Pocong' itu benar-benar totalitas.
"Aku bisa menghapalnya itu sekitar 3 hari an, kata temenku itu bagus, soalnya dia sendiri beragama Islam katanya lama ngapalinnya. Nah, saya itu sekitar 6 jam-an, dari Jakarta ke Tegal dengan menggunakan kereta api, di dalam perjalanan itu saya hapalin ayat kursi terus-terusan," tutur samuel Rizal di XXI Citra Towers, Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis (17/4/2025).
Diakui, Samuel Rizal hal tersebut membuat dirinya percaya diri memerankan karakter yang berani melawan makhluk ghaib.
"Film ini menceritakan soal pesugihan pocong gitu ya, secara turun temurun diwariskan gitu, katanya sih cerita nyata di daerah tersebut," papar bintang film 'Eiffel I'm in Love'.
Samuel Rizal mengatakan di lokasi syuting diakuinya sangat angker, terlebih rumah buat lokasi syuting tersebut sudah lama dibiarkan kosong tak berpenghuni.
"Rumahnya kosong lama, manalagi di kampung, ya sudah pasti seram, apalagi semua pengambilan gambar dilakukan di Tegal semua," jelas Samuel Rizal.
Dalam film ini, Samuel Rizal beradu akting dengan Jevan Nathanio, Ajeng Fauzia, Wanda Hamidah, dan lainnya.
Film 'Mangku Pocong' bercerita tentang kakak beradik, Hendri dan Nurul, yang kembali ke kampung halaman setelah kehilangan sang ayah.
Mereka ingin membangkitkan usaha rumah makan keluarga yang sudah lama tutup.
Namun, niat baik mereka ditentang oleh keluarga besar.
Hendri dan Nurul juga dihantui oleh teror pocong yang mengancam keselamatan mereka.
Film horor 'Mangku Pocong' akan tayang perdana pada 24 April 2025 di bioskop seluruh Indonesia.
Film ini disutradarai oleh Chiska Doppert.
Berita Terkait
-
Meriam Bellina jadi Perawat di Film 'Agape The Unconditional Love'
-
Ingin Uji Nyali Penonton, Samuel Rizal Bintangi Film 'Desa Mati', Begini Kisahnya
-
Reza Rahadian, Arie Kriting hingga Wanda Hamidah Gelar Demonstrasi Tolak RUU Pilkada di Gedung DPR dan MK
-
Rindu Mendiang Istri, Anggi Pratama Ungkap Doa di Tanah Suci
-
Sedih! Kehilangan Stevie Agnecya, Anggi Pratama: Maafin Papa Ya Nak, Gak Bisa Jaga Mamamu
Terpopuler
-
Usai Alami KDRT! Demi Hidupi Sang Buah Hati, Ratu Meta Rela Jualan Rempeyek
-
Jadi Produser di film 'Tumbal Darah', Prilly Latuconsina Merasa Tersindir
-
Jadi Korban KDRT, Ratu Meta Geram Suami Tak Kunjung Ditahan: Sudah Tersangka
-
Syuting Film 'Riba' di Yogyakarta, Klaten dan Sukabumi, Fanny Ghassani dan Ibrahim Risyad Hadapi Tantangan Berat
-
Keren! Saskia Chadwick dan Fadi Alaydrus, jadi Pasangan Romantis di Film 'Tak Kenal Maka Taaruf'
Terkini
-
Dalami Karakter di Film 'Ozora', Chicco Jerikho Rasakan Emosi dan Empati
-
Sudah Berhijrah! Celine Evangelista Sempat Ragu Tayangkan Film 'Danyang Wingit Jumat Kliwon'
-
Tragis! Gegara Adiknya Tewas Kecelakaan, Adhisty Zara Terlibat Kisah Dramatis
-
Menegangkan! Gegara Pohon Beringin, Sara Fajira Kesurupan saat Syuting Film 'Maju Serem Mundur Horor'
-
Peringati Hari Ekraf Nasional 2025, Irene Umar Gandeng Gekrafs Naraya Berkreasi Seni