Pop.matamata.com - Artis Bollywood Amitabh Bachchan masih eksis di dunia hiburan kendati sudah memasuki usia 80 tahun. Suami Jaya Bachchan tersebut diketahui masih memandu acara kuis Kaun Banega Crorepati.
Dalam episode terbaru acara televisi tersebut, Amitabh Bachchan menceritakan latar belakang orangtuanya yang menikah beda kasta.
Curahan hati Amitabh Bachchan tersebut dia utarakan selepas mendengar pernyataan yang menyebut nama aktivis Sarojini Naidu.
Menurut kakek Navya Naveli Nanda tersebut, aktivis Sarojini Naidu merupakan salah satu penggemar ayahnya, Haviransh Rai Bachchan.
"Saya sedikit menahan diri untuk bilang ini, tapi aktivis Sarojini Naidu juga penggemar ayah saya," ujar Amitabh Bachchan.
Amitabh Bachchan mulanya mengungkap, jika keluarganya kerap diterpa komentar negatif buntut pernikahan beda kasta orangtuanya.
"Ayah saya menikah beda kasta dengan ibu saya. Ibu saya Teji Ji berasal dari keluarga Sikh. Saat tinggal di Allahabad, nikah beda kasta dianggap kayak berdosa banget," sambung Amitabh Bachchan.
Kendati demikan, aktivis Sarojini Naidu turut membantu keluarga Amitabh Bachchan dari stigma negatif di masyarakat.
"Dia mengenalkan ayah saya ke Pandit Jawaharlal Naheru. Saya ingat sekali dia bilang 'perkenalkan puisi dan penyair," ucap Amitabh Bachchan.
Selain itu, Amitabh Bachchan juga bercerita asal-usul nama Bachchan. Dia mengatakan,nama tersebut diambil dari puisi ayahnya.
"Ayah saya dengan sengaja memberi nama Bachchan, karena nama belakang kami mengindikasikan kasta," tutur Amitabh Bachchan.
Dengan demikian, keluarga Amitabh Bachchan tidak kembali di-bully oleh masyarakat karena pernikahan beda kasta.
"Itu dilakukan untuk menyembunyikan kasta saya," pungkasnya, dikutip dari The Indian Express pada Jumat (1/9/2023).
Berita Terkait
-
Esther Yu Bangga Didapuk jadi 'International Global Ambassador Vision+ dan iQIYI'
-
Resmi! Sabrina Chairunnisa Gugat Cerai Deddy Corbuzier
-
Doddy Irawan Bangga! 'Rempeyek Yekiko' Produksinya, jadi Langganan Artis hingga Menteri
-
Ammar Zoni Masih Jalani Hukuman di Lapas Cipinang, Kasus Tambahan Bukan Temuan Baru
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
Terpopuler
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
-
Adly Fairuz Dilaporkan Pidana ke Polres Jaktim dan Besok Hadapi Sidang Perdata di PN Jaksel
Terkini
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra