Pop.matamata.com - Aura Kasih selama ini cukup tertutup tentang kehidupan pribadinya. Namun belum lama ini ia mengungkap penampakan rumahnya lewat vlog Atta Halilintar. Potret rumah mewah Aura Kasih yang dikunjungi oleh Atta itu membuat orang terpana.
Pasalnya hunian berlantai tiga itu memiliki desain interior dan eksterior yang indah dan estetik dengan pilihan warna earth tone dan monocrom. Mengusung konsep minimalis, rupanya rumah mewahnya ini sudah direnovasi total sesuai dengan feng shui.
Proses renovasinya memakan waktu yang tak sebentar yaitu mencapai 6 bulan lho. Yuk intip deretan potret rumah mewah Aura Kasih yang akhirnya terungkap berikut.
1. Rumah mewah milik Aura Kasih ada di kawasan perumahan elit dan padat. Bangunan rumahnya memiliki tiga lantai dengan ukuran yang tidak terlalu luas. Meski demikian dilihat dari atas, hunian tampak adem dan asri.
2. Beginilah penampakan fasad rumah Aura Kasih yang ditinggali bersama putri semata wayangnya Arabella. Area halaman depan dimanfaatkan sebagai garasi mobil. Bagian samping terdapat kanopi untuk melindungi pintu masuk dari panas dan hujan.
3. Tak berbeda jauh dari eksteriornya yang menggunakan warna monokrom, bagian dalam rumah pelantun Mari Bercinta ini didominasi warna earth tone. Pemilihan furniture yang dipakai menambah estetik ruang tamunya.
4. Bagian dapur dibuat tak bersekat dengan ruangan lain sehingga kesannya menjadi lebih luas. Menariknya rumah ini telah dirombak total dari bentuk awalnya ketika dibeli oleh Aura. Ditaksir harga rumah Aura Kasih mencapai Rp 50 miliar.
5. Di lantai tiga rumahnya ada ruang khusus membaca dan jadi salah satu ruangan favorit Aura kasih. Terdapat sebuah rak buku unik berbentuk pohon yang menempel di dinding. Rak buku itu menjadi tempat menyimpan buku-buku kesukaan Aura.
6. Aura Kasih yang menjadi orang tua tunggal Arabella menyiapkan kamar tidur yang cute banget untuk sang putri. Ukurannya cukup luas dengan fasilitas lengkap dan dekorasi serta ornamen dinding yang manis.
7. Berbeda dari kamar Bella yang cute, kamar pribadi Aura Kasih tampak simpel namun elegan dengan dominasi warna putih dan abu-abu. Tidak ada banyak barang di area tempat tidurnya.
8. Walau tampak sederhana, tapi ternyata di kamar Aura Kasih terdapat walk in closet. Tidak terlalu besar memang, tapi ruangan ini cukup untuk menyimpan koleksi item fashion miliknya mulai dari baju, tas, hingga aksesoris misalnya topi.
9. Kerennya lagi di kamar artis bertubuh seksi itu terdapat sebuah kamar mandi pribadi yang luas dan dilengkapi bathtub. Dinding kamar mandinya terbuat dari marmer yang menjadikan tempat itu terkesan mewah.
10. Di bagian belakang rumah terdapat ruangan santai yang langsung menghadap ke kolam renang. Tempat ini dilengkapi dengan meja dan sofa yang nyaman untuk berbincang.
11. Aura Kasih memanfaatkan semua lahan di rumahnya dengan maksimal termasuk area belakang rumah. Bagian belakang ini dijadikan kolam renang berukuran sedang dengan vertical garden di salah satu dindingnya. Menariknya air biru di kolamnya adalah air asin.
Nah, itu tadi deretan potret rumah mewah Aura Kasih yang nyaman dan estetik serta memiliki feng shui yang bagus. Bagaimana menurutmu?
Berita Terkait
-
Aura Kasih Akui Ogah Ambil Pusing Jadi Single Mom, Pilih Tanpa Suster dan Latih Anak Mandiri
-
Pengumuman! Ini Syarat Pria Menjadi Suami Aura Kasih
-
Mandiri dan Tangguh! Ini 7 Penyanyi Anak Satu Berstatus Single Mom
-
Banjir Cibiran Gegara Hina Fisik Nagita Slavina, Aura Kasih Bodo Amat: Semua Pernah Melakukan Kesalahan
-
Dihujat gegara Pernah Ledek Nagita Slavina Gendut, Aura Kasih: Gak Ada Orang yang Suci
Terpopuler
-
Tragis! Gegara Adiknya Tewas Kecelakaan, Adhisty Zara Terlibat Kisah Dramatis
-
Menegangkan! Gegara Pohon Beringin, Sara Fajira Kesurupan saat Syuting Film 'Maju Serem Mundur Horor'
-
Peringati Hari Ekraf Nasional 2025, Irene Umar Gandeng Gekrafs Naraya Berkreasi Seni
-
Usai Alami KDRT! Demi Hidupi Sang Buah Hati, Ratu Meta Rela Jualan Rempeyek
-
Jadi Produser di film 'Tumbal Darah', Prilly Latuconsina Merasa Tersindir
Terkini
-
Kampanyekan Anti Narkoba, Raffi Ahmad Prihatin Kasus Ammar Zoni
-
Wujudkan Persatuan di Indonesia, Olga Lydia akan Gelar Festival 'Band Berani Beda'
-
Sering jadi Dukun! Atiqah Hasiholan Dilanda Cemas, usai Syuting Film 'Sosok Ketiga: Lintrik'
-
Dalami Karakter di Film 'Ozora', Chicco Jerikho Rasakan Emosi dan Empati
-
Sudah Berhijrah! Celine Evangelista Sempat Ragu Tayangkan Film 'Danyang Wingit Jumat Kliwon'