Pop.matamata.com - Aura Kasih baru-baru ini kejutkan publik lantaran penampilannya yang berkesan tak biasa. Kerap mengenakan busana terbuka yang menampilkan lekuk tubuh, ibu satu anak ini mendadak unggah potret dirinya berhijab.
Melalui Instagram pribadinya, Aura Kasih membagikan potret dirinya dalam balutan gamis hitam dipadu dengan pashmina warna senada. Ia berpose dengan latar belakang bangunan sehingga terlihat mencolok.
Mengenakan busana tertutup warna gelap, penampilan Aura Kasih terlihat elegan nan menawan. Potret yang diambil dari jarak jauh tersebut juga memancarkan aura cantik di wajah perempuan berusia 35 tahun.
Tak hanya itu, perempuan bernama lengkap Sanny Aura Syahrani tersebut juga mengunggah potret selfie dirinya saat berhijab. Mengenakan riasan yang memukau, ia justru hanya memperlihatkan senyum tipis.
Seolah menggoda para pengikutnya di Instagram, Aura Kasih pun menyinggung mengenai keberadaan imam. Sebagaimana diketahui, perempuan yang sempat mengikuti kontes kecantikan tersebut telah bercerai sejak 2021 lalu.
"Ukhti, imam mana imam?" tulis Aura Kasih sebagai keterangan.
Bak pancingan, unggahan ini pun langsung diserbu beragam komentar dari warganet. Tak sedikit yang memberikan pujian serta mendoakan dirinya istiqamah berhijab.
Meski demikian, penampilan berhijab ini dikenakan oleh Aura Kasih hanya pada momen tertentu.
"Adem liatnyaaa," puji seorang warganet.
"Masyaallah semoga seterusnya ya, pertahanin hijabnya," tulis warganet lain.
Baca Juga
"Itu baru cantik pakai banget," tambah warganet yang berbeda.
Aura Kasih mengawali karirnya di dunia hiburan usai menjadi Miss Indonesia Lampung 2007. Ia kemudian terjun ke dunia tarik suara dan merilis album perdana bertajuk Malaikat Penggoda di tahun 2008. Single Mari Bercinta dalam album ini meledak di pasaran.
Belum berhenti sampai di situ, Aura Kasih ikut terjun ke dunia akting dalam film Asmara Dua Diana sebagai film debut perdananya.
Dalam kehidupan pribadi, Aura Kasih sempat menjalani bahtera rumah tangga dengan Eryck Amaral di tahun 2018 namun bercerai tak lama setelahnya. Ia dikaruniai seorang buah hati dalam pernikahannya ini.
Berita Terkait
-
Bantah Jadi Simpanan Ridwan Kamil! Aura Kasih Bongkar Rahasia Kekayaannya
-
KPK Dalami Informasi Aliran Dana Kasus Iklan Bank BJB dari RK ke Aura Kasih
-
Austria Sahkan Lagi Larangan Jilbab untuk Siswi di Bawah 14 Tahun, Menuai Kritik dan Ancaman Gugatan
-
Desainer Karina Rozy, Tampilkan Koleksi Unggulan Luminous Black di IN2MF 2025
-
Terungkap! Alasan Olla Ramlan Lepas Hijab
Terpopuler
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
Terkini
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'