Pop.matamata.com - Bikin Huru-hara dengan Arie Kriting, Nursyah Ngaku Didiamkan Suaminya 7 Bulan dan Ogah Sholat Bareng: Dia Benci Melihat Saya
Nursyah sampai saat ini belum merestui hubungan putrinya, Indah Permatasari dengan stand up comedian, Arie Kriting. Bahkan, ia menuding Arie melakukan santet kepada putrinya tersebut.
Gegara perselisihannya Arie Kriting, hubungan rumah tangga Nursyah dan suami kena imbas. Sebab, suami Nursyah mendiamkan istrinya itu selama 7 bulan lamanya.
"Kita dari dulu memang tidak ada, tidak punya masalah dengan orang rumah. Dari saya diam saja itu kadang suami saya pernah tujuh bulan tiba-tiba tidak mau ngomong sama saya," ucap Nursyah dikutip dari YouTube Orami Entertainment, dikutip Sabtu (03/06/2023).
Meski tidur satu ranjang, suami Nursyah bahkan tak berbicara dengan istrinya dan membenci ibu Indah Permatasari.
"Satu rumah, satu kamar, satu tempat tidur. Tiba-tiba suamiku marah, benci tidak karuan di rumah. Kita satu tempat tidur, dia tidur kepala di sana, saya kepala di sini, tidak ada ngomong, tidak ada berkelahi. Tapi dia benci saya aja gitu lihatnya," kata Nursyah sambil menangis terisak-isak.
Parahnya, suami Nursyah bahkan ogah diajak sholat bersama. Padahal Nursyah mengajaknya salat lantaran melihat suaminya kerap mengigau.
"Saya bangunin, saya ajak tahajud bersama, tapi dia malah 'Kamu aja yang salat' akhirnya saya tidak mau paksakan," sambungnya.
Sayangnya ucapan Nursyah yang didiamkan suami selama 7 bulan didukung penuh oleh warganet. Sebab, mereka menilai sikap Nursyah sudah keterlaluan dan menuai kebencian.
“Yang ga benci sama sampeyan siapa ya buuu? Itu malah pertanyaan saya,” tutur netizen.
Baca Juga
“Suaminya pasti menahan emosi dari lama cuma karena ini udah keterlaluan jadinya benci deh,” ujar netizen.
“Si bapak udah di ambang batas kesabaran,” tambah lainnya dikutip dari Instagram @/lambe_turah.
Sebagai informasi, Pernikahan Indah Permatasari dan Arie Kriting yang berlangsung pada 12 Januari 2021 lalu memang tak mendapat restu dari sang ibu. Keputusan ibu dari Indah Permatasari untuk tak merestui pernikahan anaknya tersebut pun sudah sangat bulat dan tak bisa diganggu gugat.
Tag
Berita Terkait
-
Reza Rahadian, Arie Kriting hingga Wanda Hamidah Gelar Demonstrasi Tolak RUU Pilkada di Gedung DPR dan MK
-
Gemas Banget, Begini Tingkah Lucu Naka Anak Arie Kriting saat Diajak Kondangan
-
Ikut Joget TikTok bareng Indah Permatasari dan Arie Kriting, Naka Bikin Gemas: Ganteng Sekali!
-
Nursyah Bikin Resah Masuk Geng Doddy Sudrajat, Konten 'Mundur Wir' Dinyinyiri: Gimana Perasaan Indah Permatasari?
-
Nursyah Jual Baju Bekas tapi Dikasihani karena Tak Ada yang Beli, Arie Kriting Kena Sentil: Mintalah Restu
Terpopuler
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
Terkini
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'