Pop.matamata.com - Lama Tak Berjumpa Shalom, Attila Syach Minta Putrinya Jaga Diri dalam Pergaulan .
Aktor senior Attila Syach mengaku belum pernah bertemu putri kandungnya dari pernikahannya dengan Wulan Guritno, Shaloom Razade, selama 16 tahun.
Tetap ingin terhubung, Attila Syach pun mengirim pesan kepada Shaloom Razade melalui konten YouTube Ferdy ELEMENT yang tayang Jumat (14/4/2023) lalu.
"Semoga bisa lebih baik. Berbuat lebih baik dalam berkarir," ucap pria yang kini sudah 47 tahun itu.
Meski tidak pernah bertemu, ternyata Attila Syach tetap memerhatikan putrinya itu. Menurutnya, Shaloom Razade tumbuh menjadi sosok perempuan yang sangat aktif.
Karenanya, Atilla Syach mendoakan putrinya itu agar selalu dilindungi oleh Tuhan dan selamat, baik di dunia maupun di akhirat.
"Jadi, terus bejuang aja, yang penting dalam konteks untuk baik," sambungnya.
Atilla Syach pun menyinggung masalah pergaulan di dunia hiburan tanah air dan meminta Shaloom Razade untuk selalu menjaga diri.
"Jaga diri, karena kita tidak tahu lingkungan. Lingkungannya terlalu bebas, ya, pergaulan. Jadi, tidak melarang, cuma kita lebih bisa memilih sesuatu yang membangun," lanjutnya.
Mantan suami Wulan Guritno ini pun menambahkan, "Kalau tidak membangun, buat apa? Berarti kita harus cerdas... 'Jadi, oke, apa nih benefit-nya buat gue?', jangan kita kemakan waktu, kita hancur."
Baca Juga
Tidak hanya masalah pergaulan, Atilla Syach pun mengingatkan Shaloom Razade untuk selalu beribadah setiap waktu.
Berita Terkait
-
Heboh Rumor Asmara Ariel NOAH dan Wulan Guritno, Begini Pengakuan Jujur Sang Aktris
-
Wulan Guritno Tanggapi Rumor Kedekatan dengan Ariel NOAH: Ingin Fokus Berkarya
-
Soal Asmara Beda Ekonomi, Sahila Hisyam Teringat Kisah Cinta Masa Sekolah
-
Sahila Hisyam Ngaku Diteror Pesugihan Danyang 'Mahar Tukar Nyawa'
-
Selamat! Film Bangsal Isolasi yang Dibintangi Wulan Guritno Raih Penghargaan 'Asean Film Festival 2024'
Terpopuler
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
Terkini
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'