Pop.matamata.com - Sudah Usia 40 Tahun, Wulan Guritno Blak-blakan Ingin Punya Anak Lagi: Sendirian Itu Nggak Enak
Wulan Guritno akhirnya kembali membuka hati pasca bercerai dengan Adilla Dimitri pada 2021 silam. Ia melabuhkan hati pada Sabda Ahessa, putra mendiang Sys NS.
Hubungan keduanya pun sempat menuai kontroversi lantaran usia yang terpaut cukup jauh. Wulan Guritno diketahui berusia 42 tahun sementara Sabda Ahessa 26 tahun dan membuat hubungan keduanya terpaut 15 tahun.
Baik Wulan Guritno dan Sabda Ahessa sepertinya tidak ingin terburu-buru menentukan arah hubungan mereka ke depannya.
Namun baru-baru ini beredar kembali video Wulan Guritno yang blak-blakan ingin menambah anak meski sudah berada di usia kepala 4. Pengakuan ini ia sampaikan di hadapan Anang Hermansyah.
Saat itu, Wulan ditanya oleh Anang mengenai keinginannya untuk punya anak lagi. Dengan tegas, ia pun menjawab mau.
"Kalau masih bisa, mau," ucap Wulan Guritno seperti dikutip dari akun Rumpi_gosip pada Selasa (20/12/2022).
Lebih lanjut, ibu tiga anak ini mengaku bila hidup sendiri berbeda dengan memiliki suami. Meski tidak bisa dibandingkan, Wulan blak-blakan akui bila hidup sendiri tidak seenak ketika bersama suami.
"Sendiri pasti nggak enak, " sahut Wulan Guritno.
Ia pun membeberkan alasan di balik pernyataannya tersebut. Menurut Wulan, setiap orang tentu membutuhkan sosok lain untuk bersama.
"Pada akhirnya kita semua membutuhkan seseorang untuk tumbuh bersama," lanjutnya.
Wulan Guritno telah memiliki 3 anak dari dua pernikahannya sebelumnya.
Dari pernikahan dengan Attila Syach, keduanya dianugerahi Shalom Razadee yang kini sudah berusia 24 tahun. Sementara itu dari pernikahannya dengan Adilla Dimitri lahir dua anak yakni London Abigail Dimitri dan Jeremiah Alric Dimitri.
Tag
Berita Terkait
-
Heboh Rumor Asmara Ariel NOAH dan Wulan Guritno, Begini Pengakuan Jujur Sang Aktris
-
Wulan Guritno Tanggapi Rumor Kedekatan dengan Ariel NOAH: Ingin Fokus Berkarya
-
Soal Asmara Beda Ekonomi, Sahila Hisyam Teringat Kisah Cinta Masa Sekolah
-
Sahila Hisyam Ngaku Diteror Pesugihan Danyang 'Mahar Tukar Nyawa'
-
Selamat! Film Bangsal Isolasi yang Dibintangi Wulan Guritno Raih Penghargaan 'Asean Film Festival 2024'
Terpopuler
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
Terkini
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'