Profil Tiko Aryawardhana, Pria Plontos yang Diduga Pacar Baru BCL

Sosok Tiko diduga adalah pria plontos yang terlihat di pesta ulang tahun BCL.

Ade Wismoyo
Jum'at, 24 Maret 2023 | 12:13 WIB
Profil Tiko Aryawardhana (instagram/@tikotiki)

Profil Tiko Aryawardhana (instagram/@tikotiki)

Pop.matamata.com - Profil Tiko Aryawardhana, Pria Plontos yang Diduga Pacar Baru BCL.

Nama Tiko Aryawardhana mendadak jadi sorotan publik lantaran dikabarkan dekat dengan Bunga Citra Lestari. Tiko disebut-sebut sebagai pacar baru BCL, sapaan sang penyanyi.

Sosok Tiko Aryawardhana diduga adalah pria plontos yang terlihat di pesta ulang tahun BCL ke-40 baru-baru ini. Banyak yang penasaran apakah Tiko telah menempati ruang di hati BCL setelah ditinggal mendiang Ashraf Sinclair.

Baca Juga: 10 Potret Pesta Ulang Tahun BCL ke-40, Cara Berdoanya Jadi Sorotan

Lantas siapa sebenarnya sosok pria yang dikabarkan dekat dengan BCL? Berikut profil Tiko Aryawardhana dirangkum dari berbagai sumber.

Profil Tiko Aryawardhana

Profil Tiko Aryawardhana (instagram/@tikotiki)
Profil Tiko Aryawardhana (instagram/@tikotiki)

Tak banyak informasi pribadi tentang Tiko Aryawardhana yang beredar, mengingat dia bukan berasal dari kalangan artis. Namun Tiko merupakan seorang pekerja di bidang perbankan.

Baca Juga: BCL dan Tiko Aryawardhana Mulai Go Public, Kemesraan di Pesta Ultah Tuai Sorotan

Dari laman LinkedIn miliknya, Tiko Aryawardhana bekerja di bagian wealth management sebagai ahli pemasaran dan penjualan produk di sebuah bank terkemuka selama 3 tahun 8 bulan. Tiko adalah lulusan Universitas Trisakti jurusan Ekonomi.

Kehidupan Pribadi Tiko Aryawardhana

Profil Tiko Aryawardhana (instagram/@tikotiki)
Profil Tiko Aryawardhana (instagram/@tikotiki)

Satu lagi informasi yang berhasil didapat mengenai kehidupan pribadi Tiko Aryawardhana. Dari foto-foto yang diunggah ke Facebook, Tiko merupakan seorang duda dengan tiga anak.

Baca Juga: Cara BCL Berdoa saat Ultah Tuai Pro Kontra: Dia Make A Wish Bukan Baca Al Fatihah

Tiko Aryawardhana eksis di Instagram dengan akun @tikotiki yang diikuti oleh BCL. Namun akunnya digembok alias disetting private. Namun dari bio yang ditulis, Tiko menyukai musik dan olahraga.

Dikabarkan Dekat dengan BCL

Profil Tiko Aryawardhana (instagram/@bclsinclair)
Profil Tiko Aryawardhana (instagram/@bclsinclair)

Seperti diketahui, BCL berstatus single setelah Ashraf Sinclair meninggal dunia pada 2020 lalu. Ibu satu anak itu santer dikabarkan dekat dengan sejumlah pria, termasuk Ariel NOAH, tapi hingga kini belum go public dengan satu pun.

Baca Juga: BCL Rayakan Ultah bareng Noah, Usia Aslinya Bikin Syok: Kirain Masih 20an, Ternyata...

Kabar kedekatan BCL dengan Tiko Aryawardhana mulai merebak setelah pesta ulang tahun yang diadakan sang penyanyi baru-baru ini. Pelantun Sunny itu terlihat menggandeng pria plontos yang diduga kuat adalah Tiko.

Selama ini BCL tidak pernah secara gamblang mengunggah kebersamaan dengan Tiko. Namun keduanya beberapa kali terlihat menghadiri acara bersama, membuat netizen curiga ada hubungan spesial di antara mereka.

Hingga kini BCL belum angkat bicara mengenai gosip kedekatannya dengan Tiko Aryawardhana. Terlepas benar atau tidak, netizen hanya mendoakan yang terbaik untuk penyanyi cantik ini.

Kontributor: Chusnul Chotimah

Berita Terkait

TERKINI

Viral Jimin BTS yang kesulitan masuk ke dalam mobil yang disediakan untuknya.
korea | 16:10 WIB
Simak tips untuk mencerahkan ketiak tanpa bahan kimia.
indo | 15:37 WIB
Untuk mendukung sang suami, Lesti Kejora turut hadir dalam acara tersebut. I
indo | 15:31 WIB
Nagita Slavina meminta doa untuk dirinya yang akan naik haji.
indo | 15:20 WIB
Sosok laki-laki dalam video konten pornografi merupakan mantan Rebecca Klopper.
indo | 15:08 WIB
Sikap Luna Maya jadi omongan saat bekerja bersama Lucinta Luna.
indo | 14:50 WIB
Rumor orang ketiga dalam rumah tangga Natasha Rizki dan Desta menuai sorotan.
indo | 14:43 WIB
Video ucapan ultah buat Lolly dari Nikita Mirzani bikin terharu netizen.
indo | 14:32 WIB
Ancama didapatkan setelah berpacaran dengan Fadly.
indo | 14:26 WIB
Kesedihan Ayu tergambar jelas dari jejak air mata yang sudah dihapusnya.
indo | 14:19 WIB
Tampilkan lebih banyak