Pop.matamata.com - Sukses menjadi seorang komedian dan presenter, Vicky Prasetyo kini mencoba peruntungan di dunia bisnis wisata.
Ia merambah ke bisnis rekreasi dan kuliner dengan membangun 23 villa di kawasan Wonosobo, Jawa Tengah.
"Bismilah, saya mau bangun villa di desa wisata, ada private swimnya juga, tujuan bisnis ini untuk meningkatkan wisata di Wonosobo," tutur Vicky Prasetyo, Rabu (29/10/2025).
Vicky Prasetyo mengatakan bisnis wisatanya itu, ia beri nama 'The Troya Premium Villa & Dine' yang terletak di Telaga Menjer, Dieng, Kabupaten Wonosobo.
"Pokoknya tempatnya indah banget karena posisinya di kawasan telaga dengan udara yang sangat sejuk," paparnya.
Dalam membangun kawasan wisata itu, Vicky menggandeng sahabatnya, Sarif Abdillah yang merupakan Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Tengah.
"Kita juga membuat villa termewah untuk meningkatkan wisata di Wonosobo dengan konsep cabin di antaranya ada beberpa villa familly dengan kolam renang yang dibuat khusus ada air panasnya dan resto dengan konsep menu yang bervarian dan lezat," jelasnya.
Tak hanya itu, Vicky juga mengatakan jika villa dan restonya itu akan menjadi tempat hang out dan intimate konser.
"Bisa buat konser musik juga, ada area khusus untuk panggung hiburan, hari ini alhamdulilah sudah dilakukan peletakan batu pertama, tandanya pembangunan siap dilaksakan di hadiri Kepala Desa Maron dan Pak Camat Kecamatan Garung," tegasnya.
Dalam acara tersebut Vicky mengajak warga untuk menghadiri syukuran dan doa bersama para tokoh-tokoh masyarakat dan warga sekitar lainnya.
"Selain meningkatkan wisata Wonosobo, kita juga akan membuka lapangan pekerjaan dan meningkatkan kas desa," tandas Vicky Prasetyo.
Tag
Berita Terkait
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Kabar Duka, Ayah Presenter Gilang Dirga Meninggal Dunia
-
Peduli Bencana Alam! Vicky Prasetyo bersama Tim Solidarity Squad, Salurkan Bantuan 30 Ton Sembako ke Aceh
-
Selamat! Vicky Prasetyo jadi Ketua Umum Organisasi Sosial: Anggotanya Sudah 34 Provinsi
-
Komedian Bedu dan Irma Kartika Anggraeni, Hadiri Sidang Cerai Perdana di PA Jaksel
Terpopuler
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
Terkini
-
Status Red Notice, Dato Sri Mohammed Shaheen Resmi Dihapus
-
Bersanding dengan Raisa, Band 'The Subsidiz Tampil Memukau Penonton
-
Bupati Sudewo Ditangkap KPK! Penyanyi Lia Ladysta '3 Srigala', Bereaksi Keras
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri