Pop.matamata.com - Aktris Oki Setiana Dewi bersama keluarganya diketahui sudah beberapa bulan tinggal di Mesir.
Tentunya ada banyak hal yang berbeda dialaminya di sana dan saat masih tinggal di Indonesia.
Diakui Oki, dirinya mengaku menemukan banyak hal baru yang tidak pernah ditemui di Indonesia.
Meskipun demikian, di pekan pertama, keluarganya sempat mengalami culture shock karena perbedaan budaya dan karakter masyarakat Mesir yang khas.
"Orang Mesir itu, entah kenapa ya, mungkin memang budayanya, kalau bicara tuh keras. Kami syok, 'loh kok orang-orang ini marah-marah terus setiap hari?' Jadi seminggu pertama lumayan drama, karena di jalan tuh banyak yang teriak-teriak," tutur Oki Setiana Dewi dalam kanal YouTube Maia ALELDUL TV, dilihat Senin (3/2/2025).
Salah satu hal yang membuatnya cukup terkejut adalah kebiasaan orang Mesir yang sering berbicara dengan nada tinggi padahal saat itu tidak dalam kondisi marah.
Kebiasaan inilah yang membuat dirinya dan keluarga kaget.
"Setiap hari melihat orang ribut di jalan itu sudah biasa, tapi mereka nggak sampai mukul. Karena siapa yang mukul duluan, dia yang masuk penjara," tambahnya.
Selain itu, suasana jalanan yang riuh membuat Oki juga sering menyaksikan kecelakaan lalu lintas.
Kakak dari Ria Ricis ini menilai kondisi lalu lintas di Mesir jauh lebih padat dan tidak tertib dibandingkan di Indonesia.
"Hampir setiap hari kami melihat kecelakaan, saking nggak tertibnya kendaraan di sini," jelasnya.
Tak hanya Oki dan suaminya, anak kedua mereka, Khadeejah Faatimah Abdullah, juga sempat mengalami kesulitan beradaptasi.
Khadeejah bahkan mogok sekolah karena kaget dengan cara bicara gurunya yang terdengar seperti sedang marah.
"Tapi itu cuma seminggu pertama, setelah dijelaskan, 'nggak nak, memang orang Arab itu begitu, tapi mereka baik, beda sama orang Indonesia,' akhirnya sekarang mereka enjoy," jelas Oki.
Walau begitu, kini anak-anaknya sudah mulai terbiasa dengan kehidupan di Mesir.
Bahkan, mereka ikut meniru kebiasaan masyarakat setempat.
"Anak-anak malah ikut-ikutan, suaranya jadi kenceng banget," tegasnya.
Dalam kesehariannya di sana, Oki memperlihatkan kekompakan bersama anak-anak dan suaminya.
Dalam potongan video pendek, terlihat keakraban antara Oki dan anak-anaknya.
Mereka terlihat tertawa bersama, menunjukkan bahwa kebersamaan mereka tidak hanya tercermin dalam foto, tetapi juga dalam interaksi sehari-hari.
Keseruan ini memperlihatkan bagaimana keharmonisan dalam keluarga bisa dirasakan dari hal-hal kecil, termasuk gaya busana yang serasi.
Gaya hidup keluarga Oki yang harmonis ini memberikan pelajaran bagi banyak keluarga lainnya.
Dari cara berpakaian hingga interaksi yang hangat, Oki berhasil menunjukkan pentingnya nilai kebersamaan.
Busana kembar menjadi simbol dari kekompakan mereka, menyampaikan pesan bahwa cinta keluarga dapat diwujudkan melalui hal-hal sederhana.
Berita Terkait
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
Terpopuler
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
-
Adly Fairuz Dilaporkan Pidana ke Polres Jaktim dan Besok Hadapi Sidang Perdata di PN Jaksel
Terkini
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra