Pop.matamata.com - Badan Narkotika Nasional (BNN) bersama dengan Yayasan Rumah Film Indonesia (YARFI) dan rumah produksi Amazing Grace Production siap merilis film terbarunya berjudul 'Start Up Never Give Up' yang akan tayang pada 10 Oktober 2024.
Daniel Tito sebagai produser dan penulis film 'Start Up Never Give Up' mengatakan di masa lalunya juga merupakan mantan pecandu narkoba yang pernah mengikuti program rehabilitasi, yang diadakan oleh BNN RI.
Film 'Start Up Never Give Up' bercerita tentang perjuangan seorang pemuda pengangguran bernama Doni bersama adiknya, dalam membuat sebuah aplikasi 'Start Up' yang dibantu oleh seorang gadis cantik bernama Dewi yang diperankan Sheila Dara.
Selain film ini menjadi akting terakhir aktris almarhum Pretty Asmara.
Walaupun secara cerita, film ini tidak ada hubungannya sama sekali dengan narkoba, namun menurut Daniel Tito, pesan yang ingin disampaikan oleh film ini sangat relevan untuk disampaikan kepada para pecandu narkoba dan juga kepada para narapidana.
Agar mereka jangan pernah merasa putus asa dan kehilangan harapan untuk meraih masa depan yang lebih baik dan lebih cerah.
"Pokoknya selama kita mau berjuang, maka tidak ada yang mustahil dalam hidup ini. Seperti judul film Start Up Never Give Up! Mari kita buka lembaran hidup yang baru, jangan pernah menyerah," ucapnya, Rabu (7/8/2024).
Film ini juga bakal disambut antusias oleh berbagai kalangan.
"10 dan 10 adalah angka perfect dan pastinya juga di 10 Kota dari Jakarta, Semarang, Bandung, Jogja, Surabaya, Medan, Depok, Bogor, Solo dan Makassar. Tidak hanya Cinema Visit tapi Gen Z dan semua pihak bekerjasama dengan sekolah-sekolah akan gelar workshop film dan seminar anti narkoba menjadi agenda film Start Up ini," ucap Daniel sumringah.
Tidak hanya aktris Sheila Dara sebagai debut main castnya, ada Rifky Balweel, Adi Bing Slamet, Derry Drajat, Ucok Baba, Roweina Oemboh, Daus Separo, Joe Project, Ayu Hastari, dan lainnya.
Selain film 'Start Up Never Give Up' dari PH Amazing Grace Production yang juga memproduksi film 'Gereja Setan', dimana Daniel Tito juga menjadi sutradara dan produser di film 'Gereja Setan' yang merupakan produksi bareng Amazing Grace Production bersama Shakti Cinema.
Berita Terkait
-
Masih Harus Rutin Kemo, Vidi Aldiano Kabarkan Sel Kankernya Bertambah di Bagian Tubuh Lain
-
Akhirnya Digugat Cerai Istri, Andrew Andika Akui Dirinya Salah: Memang Gue Bejat!
-
Pernah Gagal 3 Kali Dalam Berumah Tangga, Risty Tagor Dihujat Netizen
-
Terungkap! Vidi Aldiano Akui Pernah Menganut Agnostik
-
Selesaikan Sesi Terapi Radiasi, Vidi Aldiano Punya Janji Akan Lakukan Ini Selama Masih Bernafas
Terpopuler
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
-
Adly Fairuz Dilaporkan Pidana ke Polres Jaktim dan Besok Hadapi Sidang Perdata di PN Jaksel
Terkini
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra