Pop.matamata.com - Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin rupanya pernah mengalami masa-masa terpuruk lantaran tak kunjung diberikan momongan setelah dua tahun menikah.
Saat hadir di podcast Denny Sumargo, pasangan yang menikah pada 25 Juli 2019 itu blak-blakan menceritakan perjalanan mereka hingga akhirnya dikarunia anak pertama.
Karena tak kunjung hamil, Siti Badriah dan Krisjiana sempat dituding mandul. Mereka pun akhirnya memeriksakan diri ke dokter.
Dokter mengatakan kondisi organ reproduksi Siti Badriah dan Krisjiana sama-sama baik. Akan tetapi, kualitas sperma Krisjana kurang bagus.
"Ceritanya kita tuh udah dua tahun nikah, kita nggak punya anak terus cek ke dokter. Katanya semuanya aman, nggak ada yang mandul cuma sperma gue kualitasnya kurang bagus," beber Krisjiana, dikutip dari kanal YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo pada Kamis (20/6/2024).
"Gue bilang ini aib gue," sambungnya.
Dokter kemudian memberi Siti Badriah dan Krisjiana obat-obatan dan vitamin, namun sang pedangdut tak kunjung hamil. Keduanya bahkan sempat melakukan inseminasi yang berujung gagal.
"Kita dikasih obat, vitamin dan lain-lain, suruh perbaiki lifestyle juga. Kita coba waktu itu inseminasi, gagal udah 2 kali," ungkap Krisjiana.
Segalanya usaha yang tidak membuahkan hasil itu membuat Siti Badriah dan Krisjiana merasa sedih. Mereka pun pasrah jika memang belum bisa mendapatkan keturunan.
Hingga akhirnya Krisjiana memutuskan untuk berdoa di semua tempat ibadah dan minta didoakan oleh berbagai pemuka agama agar dia serta istri segera mendapatkan momongan.
"Sedih, kita udah coba semuanya," kata Krisjiana.
"Gue percaya Tuhan itu satu cuma cara berkomunikasi dengan Tuhan aja yang berbeda-beda. Gue meminta doa kepada berbagai tempat ibadah. Gue ke gereja, ke mesjid, pura, wihara. Gue minta doa, 'Tolong dong doain kita biar punya anak'" kenangnya.
Siti Badriah pun menyetujui ide sang suami. Pelantun "Syantik" itu mengaku sudah tidak tahan dengan tudingan mandul yang disematkan kepadanya,
"Gue sih setuju-setuju aja karena udah capek banget dengan omongan orang-orang kalau gue tuh mandul," ujar Siti Badriah.
Usaha tersebut rupanya membuahkan hasil. Siti Badriah akhirnya hamil menjelang anniversary pernikahan mereka yang kedua pada tahun 2021.
"Alhamdulillah nggak lama dari minta doa-doa itu, selang beberapa bulan sebelumnya kita anniversary aku hamil. Percaya nggak percaya," cerita Siti Badriah.
Diketahui, Siti Badriah melahirkan anak anak pertamanya yang berjenis kelamin perempuan pada 18 Maret 2022 di RSIA Bunda Medika, Jakarta.
Berita Terkait
-
Siti Badriah Sambut Kelahiran Putri Kedua: Krisjiana Bahagia, Alhamdulillah, Bayi Sehat
-
Bocor! Rekaman Siti Badriah dan Suami Cek Cok Mulut Dalam Live Sosmed
-
Krisjiana Spill Identitas Pegawai Playground yang Teriaki Dirinya Di Depan Anak: Serem Banget
-
Krisjiana Emosi Dimarahi Pegawai Playground Di Depan Anaknya, Suami Siti Badriah: Itu Gak Sopan
-
Suami Siti Badriah 'Shock' Nekat Lakukan Adegan Berbahaya Tanpa Stuntman
Terpopuler
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
Terkini
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'