Pop.matamata.com - Sarwendah mengungkap kondisi terkini suaminya, Ruben Onsu yang sempat dilarikan ke RSUD Majalengka pada Sabtu (18/5/2024) malam) akibat jatuh pingsan saat mengisi sebuah program televisi.
Menurut Sarwendah, Ruben Onsu menderita dehidrasi dan kelelahan. Namun, saat Ini kondisi suaminya sudah membaik.
Meski sempat terbaring lemah tak berdaya, Sarwendah mengatakan Ruben Onsu sudah bisa bermain bersama anak-anaknya
"Tadi keadaannya sih udah tanya, ayah dehidrasi, kecapekan gitu," ungkap Sarwendah, dikutip dari akun Instagram @lambegosiip pada Senin (20/5/2024).
"So far aman, tadi udah bisa main sama anak-anak," lanjutnya.
Perempuan 34 tahun itu mengatakan jika Ruben tidak dalam kondisi sakit yang serius. Menurutnya, cuaca saat itu sedang panas sehingga wajar jika suaminya mengalami dehidrasi dan kelelahan.
"Ya mungkin kan emang katanya panas banget terus dehidrasi ya wajar lah," jelas Sarwendah.
Saat ini Ruben Onsu sudah dipindahkan ke RSU Bunda Jakarta dan masih menjalani perawatan di rumah sakit.
Akan tetapi, Sarwendah mengaku tidak bisa menjaga suaminya tersebut karena ada keperluan lain.
"Belum pulang, lengkapnya aku nggak tahu. Coba ntar konfirmasi ke manajernya sama dokternya. Karena kan yang nungguin," ujar Sarwendah.
Baca Juga
"Soalnya cici ayahnya lagi masuk ICU, Jadi benar-benar lagi riweuh banget," imbuhnya.
Pernyataan Sarwendah tersebut sontak menuai berbagai respons netizen. Tak sedikit yang heran lantraan Sarwendah tidak menemani sang suami yang sedang dirawat.
"Curiga jangan-jangan udah cerai deh bukan renggang... Masa iya istri gak nungguin suami lagi diopname kan aneh," komentar salah satu netizen.
"Yang jadi penasaran kok istrinya gak setia dampingin di RS.. dengan alasan anak-anak lagi ujian.. Sekelas artis kalau lagi ujian bukannya ada mba yang sigap buat nemenin dan ngajarin ya," timpal yang lain.
"Katanya dah pisah rumah ya sama Ruben. Pantesan Ruben gak ada yang merhatiin," imbuh lainnya.
Berita Terkait
-
Ayah Sarwendah Meninggal Dunia, Syarief Khan Ucapkan Bela Sungkawa
-
Ruben Onsu Batal Berangkat Haji karena Visa Furoda, Tetap Ikhlas dan Serahkan pada Kehendak Allah
-
42 Tahun Terpisah, Ruben Onsu Akhirnya Dipertemukan Kembali dengan Keluarga Arab dari Pihak Ibunda
-
Santai Dihubung-hubungkan dengan Sarwendah, Giorgio Antonio Pilih Fokus pada Karier
-
Ruben Onsu Ungkap Kisah Hijrah dan Doa yang Selalu Dipanjatkan Sejak Menjadi Mualaf: Saya Hanya Ingin Ketenteraman Batin
Terpopuler
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
-
Adly Fairuz Dilaporkan Pidana ke Polres Jaktim dan Besok Hadapi Sidang Perdata di PN Jaksel
Terkini
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra