Pop.matamata.com - Komedian Parto Patrio tengah menjadi sorotan belakangan harus masuk rumah sakit karena batu ginjal.
"Papi sudah istirahat di rumah. Papi sudah operasinya lancar, sekarang tinggal pemulihan saja," tutur Amanda Caesa di Sstudio Brownis Trans TV, Jakarta Selatan, pada Senin (6/5/2024).
Sementara itu, kronologi sakitnya Parto dikatakan sang istri, Dina Risty, terjadi berawal mengeluh sakit seusai liburan.
Ketika itu, Parto juga tahu dirinya sudah sakit, namun tetap liburan dan meminum obat batu ginjal.
"Ya memang pas pulang liburan mau kontrol lagi, karena memang sudah apa sih sebelum liburan itu memang dia sudah tahu punya penyakit itu batu ginjal. Tapi memang dikasih obat sama dokter jadi amanlah buat seminggu karena besok paginya mau berangkat," tambah Dina Risty.
Seusai pulang liburan, akhirnya Parto mengeluh sakit hebat hingga akhirnya Parto dilarikan ke rumah sakit.
"Terus pas kita pulang hari Minggu, hari Seninnya mau ke rumah sakit, pas Selasanya tiba-tiba sudah nggak kuat sakit, makanya langsung dibawa buru-buru ke rumah sakit dan itu sudah sakitnya nggak tertahankan," ungkapnya.
Amanda juga mengatakan ayahnya saat sakit tidak ekpresif dan tak banyak mengeluh.
"Iya papi biasanya mungkin ngerasa sakit, tapi nggak ekspresif gitu. Ya sudah ditahan tapi kalau sudah ngeluh ya itu sakit banget," tambah Amanda Caesa
Parto yang lahir pada 17 April 1961 tersebut sudah dalam keadaan yang cukup baik.
"Tapi masih dalam pantauan dokter sih soalnya kan papi nggak boleh capek-capek ya dan masih harus dijaga banget kesehatannya," tambahnya.
Sebelumnya kabar Parto Patrio dilarikan ke rumah sakit dengan ambulans tengah pekan lalu.
Dina Risty, mengunggah ke media sosial memperlihatkan sang suami sedang terbaring lemah dan dibawa dengan ambulans.
Ketika dikonfirmasi ke pihak keluarga, Parto Patrio ternyata harus dioperasi.
Berita Terkait
-
Komedian Nunung Bangga Masuk Nominasi 'Anukom 2025', Ingin Srimulat Punya Generasi Penerus
-
Viral, Makam Komedian Nurul Qomar Amblas dan Tak Terurus: Warga Pertanyakan Peran Keluarga
-
Balas usai Sebut Dirinya Buta, Ini Doa Adul buat Panji Pragiwaksono
-
Bikin Sombong! Sule Jual Semua Mobil Mewahnya
-
Terlilit Utang di Rentenir, Begini Penampakan Rumah Mewah Mendiang Gogon yang akan Dijual Pihak Keluarga
Terpopuler
-
Menegangkan! Gegara Pohon Beringin, Sara Fajira Kesurupan saat Syuting Film 'Maju Serem Mundur Horor'
-
Peringati Hari Ekraf Nasional 2025, Irene Umar Gandeng Gekrafs Naraya Berkreasi Seni
-
Usai Alami KDRT! Demi Hidupi Sang Buah Hati, Ratu Meta Rela Jualan Rempeyek
-
Jadi Produser di film 'Tumbal Darah', Prilly Latuconsina Merasa Tersindir
-
Jadi Korban KDRT, Ratu Meta Geram Suami Tak Kunjung Ditahan: Sudah Tersangka
Terkini
-
Wujudkan Persatuan di Indonesia, Olga Lydia akan Gelar Festival 'Band Berani Beda'
-
Sering jadi Dukun! Atiqah Hasiholan Dilanda Cemas, usai Syuting Film 'Sosok Ketiga: Lintrik'
-
Dalami Karakter di Film 'Ozora', Chicco Jerikho Rasakan Emosi dan Empati
-
Sudah Berhijrah! Celine Evangelista Sempat Ragu Tayangkan Film 'Danyang Wingit Jumat Kliwon'
-
Tragis! Gegara Adiknya Tewas Kecelakaan, Adhisty Zara Terlibat Kisah Dramatis