Pop.matamata.com - Rumah tangga Ruben Onsu dan Sarwendah dikabarkan retak. Keduanya disebut-sebut sudah dua bulan pisah rumah.
Isu Ruben Onsu dan Sarwendah sudah tidak tinggal serumah lagi menguat dengan beberapa indikasi, seperti Ruben yang tidak menemani sang istri saat dirawat di rumah sakit.
Alih-alih pulang ke rumah Ruben, Sarwendah pun memilih tinggal di kediaman adiknya, Wendy selama menjalani masa pemulihan.
Tidak sendirian, Sarwendah mengajak serta ketiga anaknya tinggal dia rumah sang adik. Menurutnya, lebih baik tinggal di rumah saudara selama rumah barunya sedang dibangun.
"Sudah dua bulan tinggal di rumah aunty Wendy. Ada saudara ya tinggal di rumah saudara," kata Sarwendah dikutip dari akun YouTube Starpro, Rabu (1/5/2024).
Sarwendah enggan menjelaskan alasan di balik 'perpisahannya' dengan Ruben Onsu. Hal itu membuat publik berspekulasi bahwa keputusannya pisah ranjang dari Ruben berkaitan dengan perseteruan sang suami dengan adiknya, Jordi Onsu.
Sarwendah sendiri memilih untuk fokus pada anak-anaknya dan tidak mau ambil pusing dengan gosip yang beredar.
Hingga saat ini, belum ada klarifikasi resmi dari Ruben Onsu maupun Sarwendah terkait kabar keretakan rumah tangga mereka.
Akan tetapi, Ruben Onsu sempat mengakui bahwa rumah tangganya dengan Sarwendah tidak selalu harmonis seperti yang orang lain duga.
"Orang bilang, 'ih harmonis banget', Enggak juga sih," ujar Ruben Onsu saat hadir di podcast bersama Andika Pratama.
Ruben menyebut, permasalahan rumah tangga mereka pasti ada. Namun, ia dan Sarwendah sepakat untuk menyelesaikannya tanpa mengumbar di sosial media.
Menurut Ruben, permasalahan rumah tangga dianggap sebagai hal yang sensitif dan tidak perlu menjadi konsumsi publik.
Berita Terkait
-
Ayah Sarwendah Meninggal Dunia, Syarief Khan Ucapkan Bela Sungkawa
-
Ruben Onsu Batal Berangkat Haji karena Visa Furoda, Tetap Ikhlas dan Serahkan pada Kehendak Allah
-
42 Tahun Terpisah, Ruben Onsu Akhirnya Dipertemukan Kembali dengan Keluarga Arab dari Pihak Ibunda
-
Santai Dihubung-hubungkan dengan Sarwendah, Giorgio Antonio Pilih Fokus pada Karier
-
Ruben Onsu Ungkap Kisah Hijrah dan Doa yang Selalu Dipanjatkan Sejak Menjadi Mualaf: Saya Hanya Ingin Ketenteraman Batin
Terpopuler
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
Terkini
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'