Pop.matamata.com - Atalia Praratya ibunda dari Camillia Laetitia Azzahra atau akrab disapa Zara menjelaskan alasan dari putrinya melepas jilbab. Atalia mengungkapkan ini sudah didiskusikan sejak lama.
Diketahui Zara membuat heboh saat mengumumkan keputusannya melepas jilbab. Hal ini mendapat reaksi beragam dari nitizen.
Atalia mengaku sejak awal Zara sudah berdiskusi dengan keluarga soal keputusannya. Sehingga keluarga bisa menerima hal tersebut.
“Ini udah sampai diskusi. Intinya dia adalah anak yang menanyakan duku pada orang tuanya. Udah debat dulu proses,” paparnya.
Tetapi Atalia tetap kaget karena Zara memposting keputusannya itu. Dia mengaku tak menyangka putrinya akan mengumumkan keputusannya.
“Kalau sudah memutuskan. Kalau ini sudah bagian dari kebahagiaan kamu mangga yg kagetnya kok diposting,” jelasnya.
Istri dari Ridwan Kamil ini menyatakan Zara memang masih muda. Sehingga ingin menceritakan semua hal kepada teman-temannya.
Walau Atalia tetap meminta agar Zara tak banyak membuka sosial media. Karena reaksi negatif yang banyak diberikan.
“Tapi saya bilang jangan dulu buka media sosial karena begitu luar biasa responsnya. Komentarnya sampai 30 ribu lebih,” paparnya.
Baru-baru ini, Zara memutuskan untuk melepas hijabnya. Meminta tidak menyalahkan orang tuanya, Zara menegaskan melepas hijab adalah keputusannya sendiri.
“Aku memutuskan untuk melepas kerudungku. Jangan menyalahkan orang tuaku, mereka mendidik aku untuk menjadi perempuan cerdas, berkarakter, dan beragama. Dan ini semua adalah pilihanku sendiri,” ungkap Zara lewat Instagramnya.
“Jika memakai hijab lagi, Zara menginginkan keyakinan itu datang dari pribadinya sendiri. Makanya, ia mau memulai pencarian dirinya lewat jalannya sendiri.
"Jika pun aku berkerudung lagi, itu harus datang dari pencarian keyakinanku oleh diriku sendiri, bukan karena permintaan lingkungan atau orang lain. Ijinkan aku memulai perjalanan pencarian ini caraku sendiri,” tandasnya.
Keputusan Zara, anak Ridwan Kamil untuk lepas hijab mendatangkan pro dan kontra. Hanya saja, Atalia Praratya mengaku menerima keputusan anaknya untuk lepas hijab. Meski demikian, Atalia memohon doa untuk Zara yang masih membutuhkan bimbingan.
Berita Terkait
-
Mediasi Gagal di PA Bandung! Sidang Cerai Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Masuk ke Pokok Perkara
-
Atalia Praratya Hadiri Sidang Cerai di PA Bandung, Kuasa Hukum Bantah Spekulasi Pihak Ketiga
-
Bantah Jadi Simpanan Ridwan Kamil! Aura Kasih Bongkar Rahasia Kekayaannya
-
KPK Dalami Informasi Aliran Dana Kasus Iklan Bank BJB dari RK ke Aura Kasih
-
Sidang Cerai Perdana AtaliaRidwan Kamil Digelar Tanpa Kehadiran Keduanya
Terpopuler
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
-
Adly Fairuz Dilaporkan Pidana ke Polres Jaktim dan Besok Hadapi Sidang Perdata di PN Jaksel
-
Diduga Lakukan Pelanggaran Kode Etik, Notaris Berinisial FH Dilaporkan ke Majelis Pengawas Daerah
-
Bella Graceva dan Zikri Daulay Bintangi Film 'Pohon Waru', Kisahkan Iblis Perenggut Jiwa yang Malang
Terkini
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'