Pop.matamata.com - Jelang Idulfitri 1445 H, kabar kurang menyenangkan dialami pasangan selebritis Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo.
Melalui unggahan di Instagram miliknya, Zaskia mengabarkan bahwa putra bungsunya yang bernama Bhaj Kama harus dilarikan ke UGD Rumah Sakit (RS).
Dalam foto yang dibagikan, terlihat putra Zaskia tengah tertidur pulas di ranjang rumah sakit.
Awalnya dia tampak sendirian menemani putranya karena sang suami juga jatuh sakit.
Namun ternyata, sahabat Zaskia juga dilarikan ke UGD sehingga dirinya tak merasa sendirian menghabiskan malam di rumah sakit.
"Tengah malem ke UGD, cuma ada 1 pasien sebelum Kama. Pas ku intip tirai, lahh @fifiluthfiyahfif. Mayan jadi ada teman karena HB sakit ku paksa istirahat dulu aja dirumah, UGD langsung terasa hangat," tulis Zaskia Adya Mecca.
Setelah dilakukan pemeriksaan, diketahui Kama ternyata positif mengidap DBD dan Influenza B.
Istri Hanung Bramantyo itu memang putranya sudah sakit sejak beberapa hari lalu namun belum terdeteksi mengidap DBD.
"Hasilnya apaa?! Influenza b dan positif DBD, kemarin belum kebaca db nya, tapi alhamdulillah trombosit udah mulai naik di hari ke 5 ini.. pantes hari ini ngeluh semua badan gak enak, super teler, semua badan keluar merah-merah, perut sakit, lemas.. huhu pet sembuh cayang," tambahnya.
Meski demikian, Zaskia bersyukur karena trombosit Kama berangsur-angsur naik di hari kelima dirinya mengidap DBD.
Baca Juga
Bintang film 'Doa yang Mengancam' ini mengungkap bahwa putranya sempat mengadukan beberapa keluhan yang dirasakannya.
Dia berharap putranya itu segera pulih seperti sedia kala.
Tak hanya Kama, Zaskia Adya Mecca juga mengatakan jika putranya yang lain Bhai Kaba juga mengalami hal yang sama dan menjalani pemeriksaan medis.
Berita Terkait
-
Terungkap! Luna Maya Mulai Kurangi Gunakan Sabun dan Sampo, Ini Alasannya
-
Aktor Tanta Ginting bersama Gerakan Belarasa LDD KAJ, Gelar Drama Musikal
-
Indah Purnamasari Gelar Santunan Anak Yatim dan Ajari Anak Berpuasa
-
Hanung Bramantyo Ungkap Film 'Rahasia Rasa' Padukan Kuliner dan Sejarah: Hasil Inisiatif Presiden Soekarno
-
Hanung Bramantyo Garap Film 'Rahasia Rasa', Hadirkan Keajaiban Kuliner Nusantara
Terpopuler
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
Terkini
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'