Pop.matamata.com - Ayahnda dari Nagita Slavina dan Caca Tengker, Gideon Tengker mendatangi rumah miliknya dan menjadi tempat tinggal Rieta Amilia dan kedua anaknya saat kecil bersamanya di kawasan Cempaka Putih, Jakarta Pusat, pada Senin (4/3/2024).
Rumah tersebut juga sempat menjadi tempat usaha.
Kini, rumah itu terlihat terbengkalai dan rusak parah.
Pohonan liar tumbuh dan memenuhi halaman depan, plafon rumah banyak yang copot dan tidak ada penerangan serta air di rumah tersebut.
Rieta Amilia sempat menjadikan rumah tersebut untuk kantor Frame Ritz.
Rumah tersebut tak layak huni, hal itu membuat Gideon Tengker yang datang bersama kuasa hukumnya, Erles Rareral, geram dan menagih Rieta Amilia untuk merenovasi.
"Di rumah ini banyak kenangan, rumah ini menyimpan berjuta kenangan, baik itu bersama ibu Rieta maupun anak-anak, buah hati, buah cinta Om Gideon Tengker," kata Erles Rareral.
"Rumah ini salah satu yang membuka tabir gugatan kami. Gugatan harta gono-gini saat Om Gideon dan Rieta Amilia berkumpul. Dari rumah ini menurut Om Gideon Tengker tempat terbentuknya, Frame Ritz asal muasal restoran, rumah makan di Sudirman semua berawal di sini. Ada perjanjian, selain harta bersama kemudian rumah Cempaka Putih akan direnovasi," sambungnya.
"Harus," timpal Gideon Tengker singkat.
Saat datang ke rumahnya itu, Gideon Tengker tak bisa masuk.
Selain karena bangunan yang tak layak dan diduga bisa membahayakan karena sudah rapuh, kunci rumah juga masih berada di tangan Rieta Amilia.
"Belum dikembalikan kunci, penyerahan kunci ya. Sudah dipakai, penyerahan kembali rumah dalam keadaan utuh dan ternyata begini," kata Gideon Tengker.
"Nggak ada kabar, habis pakai dibiarkan saja begitu. Jadi bagaimana tuh," sambungnya.
Erles Rareral mengatakan selain kunci tak dikembalikan oleh Rieta Amilia, rumah tersebut tak lagi dilengkapi listrik dan air.
"Kunci rumah tidak dibalikin. Ini dalam keadaan gelap gulita, listrik dicabut sama PLN, telepon dicabut, PDAM diputus. Berarti yang menempati terakhir rumah ini tidak melaksanakan kewajibannnya," kata Erles.
Dilihat dari laman youTube Mama Rieta yang diunggah pada 3 tahun lalu, rumah tersebut samping-sampingan dengan kantor Frame Ritz.
Meski terlihat kondisinya masih lebih baik, rumah tersebut sudah terlihat kerusakan dan terbengkalai.
Bahkan saat itu, Mama Rieta mengaku takut masuk ke dalamnya karena sudah lama tak ditempati.
Kini, Rieta bersama anak-anaknya tinggal di kawasan Jakarta Selatan dan Depok, Jawa Barat.
Berita Terkait
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Peduli Bencana Alam di Sumatera, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Kirim Bantuan Rp15 Miliar
-
Beri Hadiah Ratusan Juta, Raffi Ahmad dan Nagita Gandeng Legenda Sepak Bola Italia di 'Padel Wars'
-
Raffi Ahmad dan Thariq Halilintar Juara Umum Padel 'TOSI 2025': Berkat Doa Istri
-
Amy Qanita Dukung Penuh Raffi Ahmad dan Menantunya Berkarier di Politik
Terpopuler
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'
Terkini
-
Gunakan Bahasa Daerah di Film 'Sunda Emperor', Laura Moane Merasa Tertantang
-
Ditipu soal Hubungan Asmara, Gisella Anastasia Suarakan Bahaya 'Love Scamming'
-
Status Red Notice, Dato Sri Mohammed Shaheen Resmi Dihapus
-
Bersanding dengan Raisa, Band 'The Subsidiz Tampil Memukau Penonton
-
Bupati Sudewo Ditangkap KPK! Penyanyi Lia Ladysta '3 Srigala', Bereaksi Keras