Pop.matamata.com - Hubungan asmara, Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar masih menjadi sorotan netizen.
Terbaru, keduanya sedang berlibur ke Jepang bersama.
Momen tersebut terlihat dalam unggahan terbaru Aaliyah di Instagram pribadinya @aaliyah.massaid.
Dalam unggahan tersebut, terlihat beberapa keseruan dan keromantisan Aaliyah dan Thariq kala mengunjungi teamLab Planets Tokyo.
Menurut netizen, momen keduanya disebut sangat aesthetic.
Putri mendiang Adjie Massaid dan Reza Artamevia itu tampil manis dalam balutan outfit casual berwarna cerah.
Aaliyah terlihat memakai kemeja biru garis-garis putih yang dibalut menggunakan vest putih tulang.
Sementara untuk bawahannya, Aaliyah terlihat memakai blue jeans yang senada dengan atasannya.
Rambutnya yang panjang berwarna cokelat dibiarkan terurai begitu saja membuatnya tampak menawan.
Kontras dengan pakaian Aaliyah, Thariq terlihat tampil menawan dengan outfit warna gelap.
Dalam kesempatan kali ini, Aaliyah dan Thariq terlihat mengabadikan momen di berbagai ruangan yang estetik.
Pertama, Aaliyah dan Thariq terlihat berfoto dengan background lampu-lampu gantung berwarna putih.
Selain itu, keduanya juga terlihat berfoto di tengah-tengah balon berwarna merah.
Dalam kesempatan ini, Aaliyah dan Thariq tidak hanya berlibur berdua saja.
Terlihat ada beberapa kerabat yang turut bersenang-senang dengan mereka di Jepang.
Salah satunya Diah Pikatan anak Puan Maharani.
Hubungan keduanya kerap mendapat komentar buruk dari netizen.
Namun, dalam unggahan Aaliyah kali ini, netizen terlihat memberikan doa baik untuk hubungan keduanya.
"Aalthor semoga kalian selalu dalam lindungan
Allah SWT….bahagia selalu," tulis salah satu netizen.
"Happy bgt liat kalian, menikmati bgt liburannya …sweet couple," tulis netizen lainnya.
"Semoga berjodoh amiin Allahuma amiin," tulis salah satu warganet.
"MasyaAllah Jepun memang bener bener indah banget yaa Happy selalu kalian ditunggu holidays selanjutnyaaa," pungkas warganet lainnya.
Berita Terkait
-
Raffi Ahmad dan Thariq Halilintar Juara Umum Padel 'TOSI 2025': Berkat Doa Istri
-
Waduh! Aaliyah Massaid Ngamuk Usai Wajah Anaknya Dicibir Netizen
-
Aaliyah Massaid Tampil Memukau di Pemotretan Kehamilan, Suami Tuai Pujian Atas Dukungan Penuh
-
Aaliyah Massaid Rayakan Mitoni 7 Bulan Kehamilan dengan Kebaya Jawa, Akui Belum Tentukan Nama Anak
-
Viral! Lucky Hakim Liburan ke Jepang Tanpa Kantongi Izin, Wamendagri Ungkap Alasannya
Terpopuler
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
Terkini
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'