Pop.matamata.com - Kabar bahagia datang dari keluarga Maliq & D'essential, Angga Puradiredja yang merupakan sang vokalis resmi menikahi pujaan hatinya, Dewi Andarini pada Rabu (28/2/2024).
Momen akad nikah pasangan tersebut diunggah oleh ipar Dewi Andarini, Rian D'Masiv melalui akun Instagram pribadinya.
Dewi Andarini adalah adik dari Sri Ayu Murtisari, istri dari Rian D'Masiv.
Dalam video tersebut, mereka mengenakan busana pengantin adat jawa dengan Angga yang tampak mengenakan beskap dan blangkon sementara Dewi Andarini mengenakan kebaya putih.
Angga Puradiredja mengucapkan ijab kabul dalam satu kali tarikan napas dan berjalan dengan lancar.
Angga memberikan mas kawin berupa perhiasan emas 53 gram untuk sang istri.
"Saya nikahkan dan saya kawinkan engkau dengan keponakan saya bernama Dewi Andarini binti Purnomo dengan mas kawin perhiasan emas 53 gram dibayar tunai," kata wali nikah dikutip dari akun @rianekkypradipta, Rabu (28/2/2024).
"Saya terima nikah dan kawinnya Dewi Andarini binti Purnomo dengan mas kawin yang tersebut dibayar tunai," jawab Angga dalam satu tarikan napas.
Angga akhirnya resmi melepas status duda yang disandangnya sejak 2019 silam.
Angga Puradiredja sebelumnya menikahi Melanie Putria pada 2010 lalu.
Pernikahan Melanie Putria dan Angga Puradiredja pun resmi berakhir pada tahun 2019.
Ksatria Graha Puradiredja, dikenal sebagai Angga Puradiredja atau Angga Maliq & D'Essentials merupakan seorang penyanyi berkebangsaan Indonesia yang juga merupakan vokalis dari grup musik Maliq & D'Essentials yang ngehits lewat lagunya berjudul 'Pilihanku' dan 'Memori'.
Tag
Berita Terkait
-
Angga Puradiredja, Vokalis Maliq & D'Essentials akan Menikahi Adik Ipar Rian D'Masiv
-
Melanie Putria Mantap Undang Mantan Suami: Kami Masih Bersahabat
-
Serem! Personel Maliq & D'Essentials Punya Cerita Horor di Soundrenaline
-
Momen Canggung Melanie Putria Buka Puasa Bareng Mantan Suami
-
8 Tahun Menikah, Melanie Putria dan Angga Puradiredja Resmi Bercerai
Terpopuler
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
Terkini
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'