Pop.matamata.com - Kabar bahagia datang dari pasangan selebritis Sheila Marcia dengan sang suami, Dimas Akira.
Dalam Instagram miliknya, keduanya membagikan kabar bahagia bahwa Sheila Marcia baru saja melahirkan anak kelima.
Anak bungsu tersebut diberi nama Abraham Jared Joseph itu lahir pada 26 Februari 2024 di Rumah Sakit Siloam Bali.
Keduanya mengunggah kebersamaan manis tersebut.
"Anak kita Abraham Jared Joseph sudah lahir 26 February 2024 di jam 6:02 Pagi, Selamat ya Sayang! Im really proud of You. You show me how strong mother you are. Terima kasih untuk perhatian dan sigapnya Dokter kami Dr. Bagus Indra Permadi, Suster yang membantu dan Rumah Sakit dengan pelayanan yang terbaik @siloambali denpasar. Videonya menyusul yaa, we still too excited hehe," tulis Dimas Akira dalam Instagram miliknya dilihat, Senin (26/2/2024).
Sheila Marcia mendapatkan ucapan selamat dari netizen dan para artis.
"Congratulations," ucap Dewi Rezer.
"congrats proud parents welcome to the world precious baby boy," ungkap DJ Joana.
"Congrats om dimas mamailaaa," ucap salah satu akun.
"Congratssssssss @itssheilamj and hubby," papar akun lainnya.
Sheila Marcia memang memutuskan untuk menetap di Bali usai menikah dengan Dimas Akira.
Sebelum menikah dengan Dimas, Sheila Marcia sudah memiliki dua anak dari pernikahan dengan Anji dan Kiki Mirano.
Kemudian Sheila Marcia menikah dengan Dimas Akira pada 2020 dan keduanya saat ini sudah memiliki tiga orang anak.
Berita Terkait
-
Selamat! Leticia Joseph Raih Juara Pertama 'GADIS Sampul 2025'
-
Cassandra Lee Selingkuhi Jeff Smith di Film 'Bad Boy in Love', Ini Kisahnya
-
Lahirkan Anak Kelima, Sheila Marcia Akui Tutup Pabrik: Lengkap Sudah!
-
Sempat Ingin Menyerah, 9 Potret Sheila Marcia Lahirkan Anak Kelima
-
Sheila Marcia Lahirkan Anak Kelima, Banjir Pujian: Ibu Luar Biasa
Terpopuler
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
-
Adly Fairuz Dilaporkan Pidana ke Polres Jaktim dan Besok Hadapi Sidang Perdata di PN Jaksel
Terkini
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra