Pop.matamata.com - Bunga Citra Lestari atau BCL sudah resmi melepas status jandanya usai dinikahi Tiko Aryawardhana pada Sabtu (2/12/2023).
Pasangan yang merupakan teman masa kuliah dan bertetangga ini memilih Pulau Dewata sebagai saksi bisu momen pernikahan mereka yang dihadiri oleh keluarga dan juga para sahabat.
Sosok Tiko Aryawardhana pun menjadi sorotan publik. Tak sedikit yang penasaran siapa sebenarnya pria yang berhasil meluluhkan hati BCL usai kepergian mendiang suaminya, Ashraf Sinclair pada 2020 lalu.
Beberapa netizen juga menduga, Tiko tidak akan sanggup membiayai gaya hidup BCL sebagai artis papan atas Tanah Air.
Sebagaimana yang dilihat dari video yang diunggah akun TikTok @ur.circles. Dalam video tersebut terlihat penyanyi yang akrab disapa Unge dan sang suami asik menikmati after party pernikahan mereka.
Di momen yang penuh dengan kemeriahan itu, netizen justru menduga Tiko Aryawardhana tidak akan bisa mengimbangi gaya hidup BCL.
"Kira-kira Tiko bisa ikutin gaya hidup BCL nggak ya, dalam pikirannya gue kudu kerja keras banyak duit nih...ampuunn...," komentar @imeysa***.
"Dalam hati Tiko, njiir tagihan banyak nih," timpal @jinggap***
"Maaf kerjanya apa ya Mas Tiko itu," tanya @jmr.
"BCL yang bucin banget, takut lakinya nggak bisa imbangi BCL," imbuh @mrs.ver***.
Baca Juga
Sementara itu, dari laman LinkedIn milik Tiko Aryawardhana, pria berkepala plotos itu diketahui menduduki posisi sebagai Wealth Management-Capital Markets Products and Solutions di salah satu bank internasional, Standard Chartered Bank.
Sebagai salah satu bank terkemuka, tak heran jika Standard Chartered Bank menjadi perusahaan impian bagi banyak orang. Gaji karyawannya berkisar di antara Rp10 juta hingga Rp60 juta. Uang tersebut belum termasuk tunjangan tambahan seperti bonus hingga asuransi.
Selain memiliki pekerjaan tetap di bank ternama, Tiko juga memiliki bisnis di bidang musik. Dua pekerjaan inilah yang menjadi sumber kekayaan Tiko Aryawardhana.(*)
Berita Terkait
-
Audisi Indonesian Idol Season XIII Peserta Membludak, Maia Estianty: Di Musim Ini Banyak Cowok yang Bagus
-
BCL Pamer Foto Liburan di Roma, Wajah Tiko Aryawardhana Jadi Sorotan
-
Kini Plesiran di Italia, BCL Tetap Bahagia dan Dukung Tiko Aryawardhana Usai Dipolisikan Mantan Istri
-
Kasus Penggelapan Dana Disorot, Tiko Aryawardana Nikmati Liburan di Hotel Italia Seharga Ratusan Juta Per Malam
-
Kasusnya Naik Penyidikan, Tiko Aryawardhana Suami BCL Terancam 5 Tahun Penjara
Terpopuler
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
-
Adly Fairuz Dilaporkan Pidana ke Polres Jaktim dan Besok Hadapi Sidang Perdata di PN Jaksel
Terkini
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra