Pop.matamata.com - Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar diketahui baru saja menggelar acara tujuh bulanan atau mitoni untuk kehamilan anak kedua Aurel.
Pada kesempatan tersebut, keluarga Anang Hermansyah-Ashanty, Krisdayanti-Raul Lemos, hingga keluarga Gen Halilintar tampak hadir memeriahkan acara mitoni. Tak hanya itu, terlihat pula Aaliyah Massaid dan sang ibunda, Reza Artamevia yang turut ikut serta dalam acara keluarga yang berlangsung meriah tersebut.
Namun, yang membuat warganet bertanya-tanya adalah mengapa keluarga Haji Faisal tidak terlihat hadir? Padahal saat Fuji dan Thariq Halilintar masih pacaran, keluarga Haji Faisal seolah tidak pernah absen dalam acara The Hermansyah. Adapun saat dimintai keterangan soal ini, Haji Faisal blak-blakan mengaku tidak diundang ke acara mitoni tersebut.
"Mungkin kita nggak diundang, dia hanya mengundang keluarga besarnya dan terdekatnya. Ya biasalah, nggak selalu dalam setiap acara itu kita hadir dan kita diundang," ungkap H Faisal dilansir dari akun @lambe_danu, Kamis, 14 Agustus 2023.
Meski tidak diundang, Haji Faisal mengaku sama sekali tidak merasa tersinggung karena ia berpikir positif acara tersebut hanya diperuntukkan untuk keluarga terdekat
"Saya tidak merasa tersinggung, karena beranggapan positif saja, itu acara keluarga inti," bebernya.
Lebih lanjut, H Faisal meminta publik tidak perlu membesar-besarkan masalah keluarganya yang tidak diundang dalam acara mitoni tersebut. Menurutnya, tidak diundang ke acara tertentu merupakan hal yang sangat wajar.
Sebelumnya memang banyak warganet yang mempermasalahkan hal itu. Warganet merasa, Atta dan Aurel sudah 'mendepak' keluarga Haji Faisal seiring dengan kandasnya hubungan Thariq dan Fuji.
"Terkadang kita harus dibuat sakit untuk menjauhkan kita dari orang-orang tidak baik," sindir warganet.
"Meskipun sudah tidak ada hubungan apa-apa, setidaknya hargailah oma dan opa," komentar warganet.
"Padahal T (Thariq) sudah dianggap anak sendiri dan tiap hari sering datang dan makan di rumah Pak Haji," ungkap warganet.
Untuk diketahui, isu kedekatan Aaliyah dan Thariq Halilintar ternyata sudah sampai ke telinga Haji Faisal. Saat ditanya mengenai hal itu, Haji Faisal enggan berkomentar macam-macam. Ia hanya meluruskan kabar bahwa hubungannya dengan Thariq baik-baik saja walaupun Fuji dan Thariq telah putus.
“Ketemu jarang. Cuma hubungan tetap baik karena kami enggak ada persoalan. Hubungan kami baik tidak ada masalah,” katanya dilansir di kanal YouTube Intens Investigasi, Kamis (14/09/23).
Berita Terkait
-
Raffi Ahmad dan Thariq Halilintar Juara Umum Padel 'TOSI 2025': Berkat Doa Istri
-
Dikabarkan Putus Cinta, Verrell Bramasta Ungkap Hubungan Asmaranya dengan Fuji
-
Mayang Lucyana Fitri Mengaku Ditolak Bertemu Gala Sky, Ini Balasan Menohok Fuji
-
Waduh! Aaliyah Massaid Ngamuk Usai Wajah Anaknya Dicibir Netizen
-
Verrell Bramasta Ingin Serius dengan Fuji, Tapi Tak Mau Umbar Kemesraan
Terpopuler
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
-
Adly Fairuz Dilaporkan Pidana ke Polres Jaktim dan Besok Hadapi Sidang Perdata di PN Jaksel
Terkini
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra