Pop.matamata.com - ART Ashanty, Suwarsih alias Suteng, memantau CCTV di apartemen sang majikan. Hasil pantauan CCTV tersebut lantas dibagikan ke Instagram oleh Suteng pada Kamis (24/8/2023).
"@ashanty_ash @queenarsy mau tahu apa yang dilakukan bunda kalau pulang kerja? Ini aku intip dari CCTV," tulis Suteng mengiringi unggahannya berupa tangkapan layar CCTV sang majikan.
Dalam postingan itu terlihat Ashanty sedang mengajari Arsy Hermansyah. Menurut Suteng, Ashanty memang rutin mendampingi anak-anaknya dalam mengerjakan tugas sekolah.
Ashanty yang baru pulang bekerja tidak pernah melewatkan tugasnya untuk mengajari anak-anaknya di rumah. Hal ini membuat sang ART takjub.
"Kemarin malem, Bunda sampai (rumah) langsung ngajarin anak-anak bikin tugas. Harus bergilir ngajarinnya, Kak Arsy dulu atau Adek Arsya dulu karena gak bisa bareng ngerjainnya," lanjut Suteng.
"Maaf Bunda, saya intip dari CCTV sambil berpikir Bunda memang wonder women. Benar-benar tangguh dari pagi sudah pergi gym, lalu shooting sehari berapa bintang tamu dan pulang masih ngajarin anak-anak dengan sabar. Semoga sehat-sehat selalu ya Bunda," pungkasnya.
Tak hanya Suteng, netizen juga kagum melihat aktivitas Ashanty ketika pulang kerja. Mereka ramai memuji istri Anang Hermansyah tersebut karena tidak lupa menemani sang anak belajar meski sudah lelah bekerja.
"MashaAllah tabarrakallah sesibuk apa pun tetap mendampingi anak-anak belajar ya bun," kata netizen. "Hebat ya bunda, karena bunda orang berpendidikan, jadi beliau mementikan pendidikan juga buat anak anaknya, bunda aja mau S3," sahut yang lain.
"Begitulah jika seorang perempuan yang mempunyai pendidikan tinggi, tahu prioritas dan kewajiban," tulis akun netizen lain. "Bunda Ashanty memang wonder woman ya Uteng @suwarsiha sudah cantik, pintar, urus anak, urus suami, urus bisnis, kerja nyanyi, podcast, kuliah lagi dan urusan anak-anak tetap dipegang juga pintar masak," sahut lainnya.
Berita Terkait
-
Ashanty Hadapi Penyerobot Tanah Warisan, Minta Pembeli Stop Pembangunan
-
Diduga Cueki Mamah Dedeh saat Tedhak Siten, Keluarga The Hermansyah Tuai Pro Kontra
-
Ashanty Disebut Curi 'Posisi' Aurel Hermansyah di Tedhak Siten Azura, Netizen Kesal: Please Deh Ngalah Bentar
-
Bangga Pamer Foto Bareng Anang dan Dua Anaknya, Ashanty Malah Dicibir: Gegara Selalu Diganggu Anak Sambung?
-
Setelah 4 Tahun Berpacaran, Akhirnya Azriel Hermansyah Lamar Sarah Menzel
Terpopuler
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
Terkini
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'