Pop.matamata.com - Ari Lasso mendadak jadi trending Twitter atau X pada Jumat (11/8/2023). Hal itu terjadi karena momen Ari Lasso jajal LRT bareng Presiden Joko Widodo dan sederet artis lain sukses jadi perbincangan netizen.
Dalam foto yang dibagikan akun @JukiHoki, Ari Lasso dan Presiden Jokowi serta beberapa pesohor tampak menempelkan kartu di gerbang Stasiun Jatimulya sebelum naik LRT.
Presiden Jokowi disoroti karena kesalahan menempelkan kartu tanpa melihat garis panah gerbang yang akan terbuka. Bukan untuk dirinya sendiri, Presiden Jokowi justru membukakan gerbang Yuni Shara.
Begitu pun Ari Lasso yang awalnya tak menyadari apabila menempel kartu untuk membuka gerbang Presiden Jokowi. Ari Lasso baru menyadari kesalahannya menempelkan kartu setelah Presiden Jokowi berhasil melewati gerbang berkat kartunya.
Video yang dibagikan akun @pakepeci membuat Ari Lasso ramai 'dikasihani'. Selain karena sempat gagal masuk, Ari Lasso disebut rugi karena harus bayar dua kali salah satunya untuk Presiden Jokowi.
"Kasian Ari Lasso," komentar akun @JukiHoki. "Ari Lasso bayarin pakde hahaha," kata akun @slow_mo_ti_on.
"Oalah wkwkwk ternyata pakde itu bisa masuk karena di-tap ari lasso," sahut akun @aralfadil. "Kabarnya ari lasso masih ngetap dan mencoba memaksa masuk walaupun pahanya sakit kena besi," canda akun @pengante_sunat.
Sebagai informasi, Presiden Jokowi akan meresmikan LRT Jabodebek untuk umum pada 18 Agustus 2023. Selain Ari Lasso dan Yuni Shara, Chelsea Islan, Aurelie Moeremans, Nirina Zubir hingga Prisia Nasution ikut menjajal LRT bareng Presiden Jokowi pada Kamis (10/8/2023) kemarin.
Berita Terkait
-
Kuasa Hukum Jokowi Pastikan Hadir dalam Gelar Perkara Khusus Dugaan Ijazah Palsu
-
Prabowo Sebut RS Kardiologi Emirates Indonesia Merupakan Gagasan Jokowi
-
Bawa Ijazah Asli, Jokowi Penuhi Panggilan Polisi Terkait Kasus Dugaan Ijazah Palsu
-
Sosok Dearly Djosua, Wanita Sosialita yang Jadi Sorotan Setelah Muncul Bersama Ari Lasso di Pernikahan Luna Maya
-
Luna Maya Bocorkan Rencana Pernikahan Ari Lasso dengan Dearly: Sebentar Lagi Menyusul ke Pelaminan
Terpopuler
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
Terkini
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'