Pop.matamata.com - Jeje Govinda dan Raffi Ahmad duduk bersama untuk membicarakan perselingkuhan Syahnaz Sadiqah yang viral beberapa waktu lalu. Kepada sang kakak ipar, Jeje berbagi perasaannya saat menghadapi masalah tersebut.
"Gue selalu cari cara buat keluar dari permasalahan. Kayak gue lariin ke anak, tapi masih berat," cerita Jeje Govinda yang dibagikan YouTube Rans Entertainment pada Minggu (6/8/2023).
Jeje Govinda rupanya memilih memendam perasaannya seorang diri. Pria bernama asli Ritchie Ismail tersebut sama sekali tidak menceritakan kondisinya yang hancur setelah diselingkuhi kepada siapa pun.
"Yang gue lakuin cuma berdoa. 'Ya Allah, tolong gue bisa lewatin masalah ini'. Kata orang, lima tahun itu cobaan pernikahan," lanjut Jeje Govinda.
Kendati begitu, ujian yang dilalui Jeje Govinda berbuah manis. Di mata Jeje, Syahnaz Sadiqah berubah menjadi lebih baik sehingga ia yakin sang istri tak akan mengulangi kesalahan yang sama.
"Tapi beruntung di situ gua bisa lihat Nanas (panggilan Syahnaz) akhirnya berubah. Aku sih yakin dia nggak akan ngulangin kesalahan yang sama," tandas Jeje.
Di sisi lain, Raffi Ahmad sebagai kakak kandung Syahnaz Sadiqah ikut meminta maaf atas nama keluarga besar. "Gue sebagai kakaknya istri loe, mewakili keluarga besar, cuma satu kata yang gue bisa katakan sama loe. Minta maaf," tutur Raffi kepada Jeje Govinda.
Seperti diketahui, perselingkuhan Syahnaz Sadiqah dengan Rendy Kjaernett dibongkar Lady Nayoan. Apabila Lady memutuskan untuk menggugat cerai Rendy, Jeje memilih memaafkan Syahnaz.
Tag
Berita Terkait
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Gibran Rakabuming Apresiasi Konser Amal dan Film Timur untuk Korban Bencana Sumatera
-
Peduli Bencana Alam di Sumatera, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Kirim Bantuan Rp15 Miliar
-
Raffi Ahmad Tegaskan Storytelling Jadi Kunci Eratkan Hubungan Orang Tua dan Anak
-
Beri Hadiah Ratusan Juta, Raffi Ahmad dan Nagita Gandeng Legenda Sepak Bola Italia di 'Padel Wars'
Terpopuler
-
Bupati Sudewo Ditangkap KPK! Penyanyi Lia Ladysta '3 Srigala', Bereaksi Keras
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
Terkini
-
Hadirkan Program 'Ramadan Penuh Cinta', Deddy Mizwar Beri Tontonan Bermanfaat
-
Gunakan Bahasa Daerah di Film 'Sunda Emperor', Laura Moane Merasa Tertantang
-
Ditipu soal Hubungan Asmara, Gisella Anastasia Suarakan Bahaya 'Love Scamming'
-
Status Red Notice, Dato Sri Mohammed Shaheen Resmi Dihapus
-
Bersanding dengan Raisa, Band 'The Subsidiz Tampil Memukau Penonton