Pop.matamata.com - Nama Putri Anne belakangan ini masih ramai menjadi sorotan publil. Lantaran rumah tangganya dengan Arya Saloka ramai diisukan retak. Bahkan, Putri Anne lepas hijab dan tak menolak ketika dipanggil janda.
Terbaru, kembali beredar video Putri Anne saat ditanya soal sudah memiliki pacar atau belum. Mengingat ia kerap mengunggah momen bersama seorang pria di media sosialnya. Ia pun menegaskan kalau belum memiliki pacar.
"Pacarku siapa, nggak punya pacar. Why? Kenapa kalian tanya gitu. Aku nggak punya pacar," ucap Putri Anne dalam cuplikan video Instagram @lambe_danu, dikutip Selasa (1/8/2023).
Selain itu, Putri Anne pun sempat ditanya sudah menikah atau belum. Ia pun memohon untuk tak menanyakan hal itu ke dm Instagramnya. Ibu dari anak satu itu pun mengatakan kalau mereka hanya temannya.
"Plis stop guys. Plis dong jangan nanya di dm udah nikah atau belum. Mereka semua temanku, aduh aneh banget loh," tuturnya.
Tentu bukan tanpa alasan, pasalnya ia merasa sangat geli jika temannya dikira menjadi kekasihnya. Maka dari itu, ia meminta publik untuk berhenti menanyakan hal itu.
"Geli banget. Semua yang kalian lihat di medsos adalah teman-teman. Semuanya teman-teman oke," tegas Putri Anne.
Putri Anne pun mengungkapkan secara blak-blakan sangat bahagia dengan teman-temannya. Lantran semua temannya sangat menyayanginya dan selalu mendukungnya.
"Aku senang dengan temanku. Karena mereka mendukungku dan mencintaiku," tandasnya.
Unggahan itu lantas menarik perhatian warganet untuk berkomentar. Beragam komentar pun memenuhi unggahan tersebut.
Baca Juga
"Mereka nya juga sih kaya yang mengisyaratkan cere gitu kan. Kaya sengaja gitu ngga sih," komentar seorang warganet.
"Jangan pernah menjudge atau berprasangka atau berkomentar buruk, kita gatau apa yang udah dilewatin sama dese ini, dan ga semua orang kuat seperti dese," ujar warganet lain.
"Ya iya ga punya pacar punyanya suami,mereka msh baik-baik aja. Ya kali kalo ga baik-baik aja kenapa dia masih pake baju suaminya," imbuh warganet di kolom komentar.
Berita Terkait
-
Arya Saloka dan Putri Anne Sah Bercerai Secara Verstek: Semoga Keputusan Ini yang Terbaik
-
Demi Film 'Sayap Sayap Patah 2: Olivia', Arya Saloka Ubah Penampilan
-
Sikap Kalem Arya Saloka Saat Ditanya Soal Putri Anne Setelah Gugatan Cerai: Saya Enggak Tahu
-
Amanda Manopo Tegaskan Tak Terkait Gugatan Cerai Arya Saloka: Jangan Sangkutpautkan Nama Saya
-
Pertengkaran Jadi Alasan Gugatan Cerai Arya Saloka ke Putri Anne Terkuak
Terpopuler
-
Usai Alami KDRT! Demi Hidupi Sang Buah Hati, Ratu Meta Rela Jualan Rempeyek
-
Jadi Produser di film 'Tumbal Darah', Prilly Latuconsina Merasa Tersindir
-
Jadi Korban KDRT, Ratu Meta Geram Suami Tak Kunjung Ditahan: Sudah Tersangka
-
Syuting Film 'Riba' di Yogyakarta, Klaten dan Sukabumi, Fanny Ghassani dan Ibrahim Risyad Hadapi Tantangan Berat
-
Keren! Saskia Chadwick dan Fadi Alaydrus, jadi Pasangan Romantis di Film 'Tak Kenal Maka Taaruf'
Terkini
-
Dalami Karakter di Film 'Ozora', Chicco Jerikho Rasakan Emosi dan Empati
-
Sudah Berhijrah! Celine Evangelista Sempat Ragu Tayangkan Film 'Danyang Wingit Jumat Kliwon'
-
Tragis! Gegara Adiknya Tewas Kecelakaan, Adhisty Zara Terlibat Kisah Dramatis
-
Menegangkan! Gegara Pohon Beringin, Sara Fajira Kesurupan saat Syuting Film 'Maju Serem Mundur Horor'
-
Peringati Hari Ekraf Nasional 2025, Irene Umar Gandeng Gekrafs Naraya Berkreasi Seni