Pop.matamata.com - Mita The Virgin belum lama ini akhirnya menjelaskan soal alasan dirinya semakin terlihat kurus. Selain itu, ia menjelaskan alasan ini juga untuk membantah tudingan publik soal pengguna narkoba. Tentu saja hal itu dituduhkan publik bukan tanpa alasan. Pasalnya dalam sebuah video yang beredar, tampak ia memainkan bibirnya ketika sedang manggung.
Namun, dengan tegas ia membantah tuduhan itu. Ia menjelaskan kalau dirinya baru saja memakai behel. Maka dari itu, ia merasa susah makan dan alhasil berat badan turun drastis. Tak hanya itu, ia juga kesulitan membuka mulut yang mengakibatkan bibirnya seperti gremet-gremet.
"Paling utama kalau kalian mau diet nggak usah susah-susah, behelan aja langsung kurusnya. Karena Dara juga kemarin pas baru behelan, kan yang behel Dara dulu. Dia tuh turun sampai 10 kg. Nah, itu memang jadi males makan gitu kita. Tapi tergantung orangnya juga," jelas Mita The Virgin dalam unggahan cuplikan video @lambe_danu2_official, Kamis (27/7/2023).
"Tapi kalau buat aku dan Dara jadi males makan. Susah mangap terus ini mah udah mendingan ketariknya udah nggak terlalu parah kayak kemarin. Jadi otomatis aku kurusan," imbuhnya.
Mita mengatakan kalau berat badan sebelumnya itu 57 kg dan saat ini berat badannya jadi 50 kg. Hal itu dapat disimpulkan ia mengalami penuruna berat badan sebanyak 7 kg. Tak hanya itu, ia juga kesulitan membuka mulut yang mengakibatkan bibirnya seperti gremet-gremet.
"Ini aku tadinya berat badan 57 kg sekarang 50 kg. Lumayan itu, tapi dalam waktu 2 bulan ya," tuturnya.
"Kan ini aku behel baru 2 bulan, itu yang bibir aku gremet-gremet itu yang dikatain aneh-aneh. Itu baru ditarik bulan kedua sama dokter dan baru cabut gigi. Jadi aku baru dua bulan turun 7-8 kg," tandasnya.
Soal tudingan dirinya memakai narkoba itu pun sempat membuatnya geram. Bahkan, Mita tak tanggung-tanggung menantang publik yang menuduhnya untuk siap diperiksa BNN.
"Kalau misalnya masih ada yang enggak percaya ayo ketemu gue di BNN yok, gue tantangin," tantang Mita dalam video TikTok pribadinya, dikutip Rabu (26/7/2023).
Baca Juga
Berita Terkait
-
LIVE: Rayakan 15 Tahun, The Virgin Akan Rilis Single Dan Album
-
Mita The Virgin Bongkar Alasan Perubahan Bentuk Tubuhnya, Bukan Karena Narkoba Tapi...
-
Netizen Benar-benar Kena Mental, Mita The Virgin Kasih Ancaman Ini soal Tudingan Pakai Narkoba
-
Mita The Virgin Klarifikasi Usai Dituding Pakai Narkoba: Sebelum Makin Parah
-
Mulut Komat-kamit Dituduh Pakai Narkoba, Mita The Virgin Bongkar Kondisinya: Yang Komentar Gak Berduit
Terpopuler
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
-
Adly Fairuz Dilaporkan Pidana ke Polres Jaktim dan Besok Hadapi Sidang Perdata di PN Jaksel
Terkini
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra