Pop.matamata.com - Denise Chariesta baru-baru ini mengaku menemukan sosok yang memberinya donasi sebesar Rp100 juta. Siapa sangka sosok tersebut adalah seorang manajer artis terkenal alias Nanda Persada.
Nanda Persada mengaku kalau bukan dirinya yang mendonasikan uang tersebut, pasalnya ia mengaku sangat gedek dengan Denise. Namun, Denise menganggap kalau sang manajer sangat menggemari dirinya sampai akhirnya mau menjadi perantara mendonasikan uang sebesar Rp100 juta untuk biaya persalinannya.
"Jadi guys, gue udah menemukan orang yang ngasih gue Rp100 juta. Lu ngaku lu siapa yang ngasih gue Rp100 juta," ucap Denise Chariesta dalam unggahan video Instagram @lambe_danu, dikutip Selasa (25/7/2023).
"Ngapain gue ngasih lu Rp100 juta. Nggak lah, gue gedek sama lu dari dulu. Saya paling males sama orang ini nih, benci banget sama orang ini. Kenapa gue ketemu sama lu ya sekarang hari ini," timpal Nanda Persada.
"Tapi gue yakin dia saking ngefansnya, dia yang ngasih gue Rp100 juta," balas Denise Chariesta.
Meski sang pengusaha bunga itu yakin kalau Nanda Persada yang mendonasikan uang tersebut, Nanda Persada masih mengelak. Ia juga membeberkan alasannya benci dengan ibu hamil tanpa suami itu.
"Nggak ngefans gue. Gedek lah, dengan persona lu. Dengan selama ini konten-konten lu ya males lah. Apalagi lo menyinggung orang yang berani deket sama gue," terang Nanda.
"Siapa?" tanya Denise.
"Mantan artis gue," jawabnya.
Nanda Persada tak mau menyebutkan secara gamblang siapa mantan artis yang pernah disinggung Denise Chariesta. Selain itu, ia menerangkan usai bertemu dengan Denise kadar gedeknya sudah berkurang sedikit. Lantaran saat ini Denise juga sedang mengandung seorang bayi.
"Tapi setelah ketemu sama lu ya, gedek gue berkurang sih. Tapi dikit banget sih, tapi ya apapun itu kan lu lagi ada punya baby. Ya terus jagalah dirinya dengan baik, kurang-kurangin lah gilanya," pungkas Nanda.
Berita Terkait
-
Izin Penggalangan Dana Dinilai Tak Boleh Menghambat Solidaritas Korban Bencana
-
Gus Ipul: Donasi Bencana Boleh Dibuka Siapa Saja, Asal Transparan dan Bisa Dipertanggungjawabkan
-
Denise Chariesta Ingatkan Lisa Mariana Agar Utamakan Anak dalam Konflik dengan Ridwan Kamil
-
Dikira Kristen, Agama Denise Chariesta Terungkap di Surat Laporan Polisi
-
Denise Chariesta Diperiksa Penyidik Polda Sumut?
Terpopuler
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
Terkini
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'