Pop.matamata.com - Olla Ramlan diketahui ikut ambil bagian dalam film Jendela Seribu Sungai. Dalam film tersebut, Olla didapuk memerankan seorang ibu dari siswa SD bernama Arian.
Berlatar di Banjarmasin, Olla Ramlan mengenang kembali momen masa kecil di tempat kelahirannya itu. Dia ternyata pernah tinggal di atas sungai seperti dalam film.
"Kebetulan kan aku besar di Banjarmasin. Di film itu kan, rumahnya di atas sungai, aku dulu rumahnya begitu," kata Olla Ramlan ditemui di Senayan, Jakarta Pusat pada Senin (17/7/2023).
Olla Ramlan juga sering mandi di sungai tersebut. Setidaknya kegiatan itu dilakukan hingga dia duduk di bangku SD.
"Mandi di bawahnya itu sungai, ada jamban, maaf ya.. gitu, mandi di sebelahnya. Cerita itu nggak akan aku lupa," kat Olla Ramlan mengenang.
Olla Ramlan kini masih sering bolak-balik Banjarmasin dengan membawa anak-anak. Namun memang sang buah hati tidak mengalami hal serupa dengannya.
"Cerita ke anak-anak juga, mereka kan aku bawa ke Banjarmasin. Tapi udah nggak (mandi di sungai)," ucap Olla Ramlan.
Sebagai informasi, Olla Ramlan merupakan artis yang berasal dari Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Kariernya di Jakarta dimulai saat dia jadi finalis Cover Girl 1997.
Sejak saat itu, Olla Ramlan yang menjadi model, beralih pekerjaan ke bintang film dan dunia presenter.
Berita Terkait
-
Terungkap! Alasan Olla Ramlan Lepas Hijab
-
Babak Baru Olla Ramlan: Syukuri Segala Ujian, Terima Kasih Pada Pujian dan Hinaan
-
Olla Ramlan Buka Suara Usai Lepas Hijab: Pilihan Hidup yang Berat dan Permintaan Maaf Untuk Ibunda
-
Olla Ramlan Diduga Lepas Hijab, Kenang Kembali Alasan Menyentuh Saat Memutuskan Berhijab Enam Tahun Lalu
-
Busana Olla Ramlan Saat Hadiri Resepsi Luna Maya dan Maxime Bouttier Jadi Perbincangan, Begini Respons Sang
Terpopuler
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
Terkini
-
Ditipu soal Hubungan Asmara, Gisella Anastasia Suarakan Bahaya 'Love Scamming'
-
Status Red Notice, Dato Sri Mohammed Shaheen Resmi Dihapus
-
Bersanding dengan Raisa, Band 'The Subsidiz Tampil Memukau Penonton
-
Bupati Sudewo Ditangkap KPK! Penyanyi Lia Ladysta '3 Srigala', Bereaksi Keras
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar