Pop.matamata.com - Beberapa waktu lalu, publik dikejutkan dengan gugatan cerai yang dilayangkan oleh Aldila Jelita kepada Indra Bekti. Apalagi saat itu, Indra Bekti masih berada dalam proses pemulihan usai mengalami pendarahan di otak dan kritis di rumah sakit.
Meski begitu, proses perceraian itu memang benar adanya. Tak hanya itu, berdasarkan kesepakatan bersama dengan kuasa hukum yang sama, proses perceraian Indra Bekti dan Aldila Jelita berjalan dengan lancar dan tanpa waktu yang lama.
Setelah dinyatakan resmi bercerai, Indra Bekti justru mengungkapkan hal yang mengejutkan dan berkesan sebaliknya. Presenter kondang asal Indonesia sepertinya belum bisa menerima fakta bahwa ia telah bercerai dengan Aldila Jelita.
Melalui berbagai perbincangan yang dilakukannya, Indra Bekti mengungkapkan mengenai keinginannyaa untuk kembali bersama Aldila Jelita. Hanya saja, saat itu, Aldila Jelita belum memikirkan soal rujuk dan kembali ke rumah tangga lamanya.
Namun bukan berarti Indra Bekti menyerah begitu saja dengan keinginannya untuk rujuk. Saat ditemui oleh awak media baru-baru ini, Indra Bekti kembali mengungkapkan mengenai harapannya untuk bisa kembali dengan Aldila Jelita. Ia bahkan meminta doa agar keinginannya tersebut terkabulkan.
"Mudah-mudahan impianku bisa terwujud, bisa kembali lagi. Aku terus berusaha untuk mendapatkan hatinya, untuk bisa bersama Dila lagi," ujar Indra Bekti, dilansir pada Rabu (19/7/2023).
Tak hanya soal keinginannya untuk rujuk, Indra Bekti memberikan tanggapan pula soal kemungkinan Aldila Jelita bersama pria yang lain. Secara terang-terangan, Indra mengaku bahwa sebenarnya dirinya pun tak rela untuk menyaksikannya.
"Tentu saja, aku tidak rela sebenarnya," tambahnya.
Selain dari perkataan Indra Bekti sendiri, salah satu pihak sahabat, Arie Kriting juga seolah memberikan kode yang persis. Seolah memberikan bocoran, melalui unggahan Instagramnya, ia membahas soal rujuk Aldila Jelita dan Indra Bekti.
"Kabar baik dari Indra Bekti. Kayanya Indra Bekti bakal rujuk sama Aldila Jelita yaaak Aamiin disaksikan @ rogerojey @ cutratumeyriska @ fenitarie," tulis Arie Kriting dalam unggahannya.
Baca Juga
Sebagai seorang sahabat, Arie Kriting tentu saja ikut merasa bahagia dengan apa yang terjadi oleh Indra Bekti dan Aldila Jelita jika memang beneran rujuk dan kembali berumah tangga. Hal itu pun ia ungkapkan masih dalam unggahan yang sama.
"Paling demen liat orang pada baekan yak," tambahnya.
Tag
Berita Terkait
-
Arya Saloka dan Putri Anne Sah Bercerai Secara Verstek: Semoga Keputusan Ini yang Terbaik
-
Kecewa Tak Diundang, Indra Bekti Ungkap Perasaannya Terkait Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier
-
Indra Bekti Siap Hijrah ke Australia, Utamakan Pendidikan Anak dan Siap Jadi Pengajar
-
Demi Pendidikan Anak, Indra Bekti Mau Boyong Keluarga Pindah ke Australia
-
Indra Bekti Siap Mulai Hidup Baru di Australia: Saya Harus Berjuang Lagi dari Nol
Terpopuler
-
Sudah Berhijrah! Celine Evangelista Sempat Ragu Tayangkan Film 'Danyang Wingit Jumat Kliwon'
-
Tragis! Gegara Adiknya Tewas Kecelakaan, Adhisty Zara Terlibat Kisah Dramatis
-
Menegangkan! Gegara Pohon Beringin, Sara Fajira Kesurupan saat Syuting Film 'Maju Serem Mundur Horor'
-
Peringati Hari Ekraf Nasional 2025, Irene Umar Gandeng Gekrafs Naraya Berkreasi Seni
-
Usai Alami KDRT! Demi Hidupi Sang Buah Hati, Ratu Meta Rela Jualan Rempeyek
Terkini
-
Doddy Irawan Bangga! 'Rempeyek Yekiko' Produksinya, jadi Langganan Artis hingga Menteri
-
Kampanyekan Anti Narkoba, Raffi Ahmad Prihatin Kasus Ammar Zoni
-
Wujudkan Persatuan di Indonesia, Olga Lydia akan Gelar Festival 'Band Berani Beda'
-
Sering jadi Dukun! Atiqah Hasiholan Dilanda Cemas, usai Syuting Film 'Sosok Ketiga: Lintrik'
-
Dalami Karakter di Film 'Ozora', Chicco Jerikho Rasakan Emosi dan Empati