Pop.matamata.com - Sidang cerai Rendy Kjaernett dan Lady Nayoan berlangsung pada hari ini (18/07/2023). Rendy Kjaernett mengunggah postingan khusus tepat sebelum menjalani sidang cerai dengan agenda mediasi.
Terdapat tiga unggahan yang dipamerkan oleh sang aktor FTV tersebut melalui Insta Story pada Senin (17/08/2023). Sebagian besar postingan memperlihatkan interaksi Rendy dengan sang putra bungsu, Boni. "Boni (emoticon cinta)," tulis Rendy Kjaernett. Salah satu postingan memperlihatkan Boni yang begitu senang saat digoda oleh sang ayah.
Ia menatap ke kamera dan tersenyum lebar. Sebagai informasi, Lady Nayoan adalah sosok yang membongkar perselingkuhan antara Rendy Kjaernett dan Syahnaz Sadiqah.
Chat mesra keduanya melalui aplikasi ojol bahkan viral pada bulan lalu. Lady Nayoan menuturkan bahwa ia telah mantap menggugat cerai Rendy Kjaernett.
Berbeda 180 derajat, Rendy Kjaernett mengaku masih ingin mempertahankan rumah tangga. Di lain pihak, rumah tangga Jeje Govinda dan Syahnaz Sadiqah baik-baik saja karena Jeje telah memaafkan Syahnaz.
Sebelum ini, Rendy sendiri mengaku menyesal dan hanya dapat meminta maaf. "Yang terakhir tuh sampai. Gue posting tadi ya tadi pagi. Itu gue cuma mikir kalau gue harus gimana, gue cuma bisa minta maaf. Sebenarnya gue juga udah terlalu jauh. Saat itu gue terus, hmm, ibaratnya gue tuh udah terlalu jauh nyakitin Lady," kata Rendy Kjaernett dikutip dari YouTube Seleb Oncam News.
Pria dengan 3 orang anak ini mengungkap bahwa ia akan melakukan apa saja demi memperbaiki kesalahan. Ia mengklaim bakal menyerahkan diri sepenuhnya ke Lady.
"Gue terlalu jauh nyakitin anak-anak gue. Kayak kalau misalnya hal yang bisa gue lakuin, gue lakuin deh buat dia. Gue harus ngapain, gue ngapain. Diri gue, gue serahin ke Lady. Gue Rendy, gue serahin diri gue ke Lady. Ya gimana lo mau, gimana gue lakuin. Kalau itu bisa jadi tebusan," sambung Rendy.
Postingan Rendy Kjaernett sebelum sidang cerai diunggah ulang akun @lambe__danu. Rendy seakan-akan memberikan pesan tersirat untuk meluluhkan hati Lady. Postingan Rendy sebelum sidang cerai ini mendapat beragam komentar dari netizen.
"Semoga persidangan lancar. Soal si R mau tobat atau tetap kejar S terserah. Asal tanggung jawab untuk anak nggak putus," kata @y**ita*ua.
"Giliran mau cerai aja posting soal anak. Udah basi, kebanyakan akting sih lu," balas @di**n**1.
Berita Terkait
-
Program MBG Dinilai Jadi Investasi Gizi untuk Wujudkan Generasi Emas Indonesia
-
Meriam Bellina jadi Perawat di Film 'Agape The Unconditional Love'
-
Terungkap! Hasil Tes DNA, Ridwan Kamil Bukan Ayah Biologis dari Anak Lisa Mariana
-
20 Anak Putus Sekolah di Jakarta Barat Kembali Mengenyam Pendidikan lewat SKB Cengkareng
-
Putra Denny Cagur Resmi Dikukuhkan Jadi Paskibraka Banten di HUT ke-80 RI
Terpopuler
-
Sudah Berhijrah! Celine Evangelista Sempat Ragu Tayangkan Film 'Danyang Wingit Jumat Kliwon'
-
Tragis! Gegara Adiknya Tewas Kecelakaan, Adhisty Zara Terlibat Kisah Dramatis
-
Menegangkan! Gegara Pohon Beringin, Sara Fajira Kesurupan saat Syuting Film 'Maju Serem Mundur Horor'
-
Peringati Hari Ekraf Nasional 2025, Irene Umar Gandeng Gekrafs Naraya Berkreasi Seni
-
Usai Alami KDRT! Demi Hidupi Sang Buah Hati, Ratu Meta Rela Jualan Rempeyek
Terkini
-
Doddy Irawan Bangga! 'Rempeyek Yekiko' Produksinya, jadi Langganan Artis hingga Menteri
-
Kampanyekan Anti Narkoba, Raffi Ahmad Prihatin Kasus Ammar Zoni
-
Wujudkan Persatuan di Indonesia, Olga Lydia akan Gelar Festival 'Band Berani Beda'
-
Sering jadi Dukun! Atiqah Hasiholan Dilanda Cemas, usai Syuting Film 'Sosok Ketiga: Lintrik'
-
Dalami Karakter di Film 'Ozora', Chicco Jerikho Rasakan Emosi dan Empati