Pop.matamata.com - Kabar yang kurang menyenangkan datang dari Thariq Halilintar baru-baru ini. Pasalnya, adik dari Atta Halilintar ini sempat menyampaikan kata-kata yang kasar alias makian melalui Threads, yang kini tengah viral dan digunakan banyak artis.
Meski begitu, mantan pacar dari Fuiji ini memilih untuk bermain aman dan langsung menyadari keputusannya tersebut. Ia segera menghapus kata-kata makian yang diungkapkannya melalui media sosial meski akhirnya tetap diingat oleh publik.
Melalui sebuah wawancara beberapa waktu lalu, Thariq Halilintar akhirnya memberikan klarifikasi atas hal tersebut. Thariq menjelaskan bahwa apa yang dilakukannya itu karena ia kehilangan uang yang awalnya dipinjamkan kepada temannya.
Bukannya mengembalikan uang yang tidak disebutkan nominalnya tersebut, temannya jutsru memilih untuk memamerkan gaya hidupnya dengan liburan. Membuat Thariq menjadi berang, akhirnya muncullah unggahan dengan kata-kata kasar tersebut.
"Jadi ada salah satu orang yang minjem duit, lumayan besar, tapi nggak mau balikin duitnya. Padahal orangnya liburan melulu," kata Thariq Halilintar, dilansir pada Senin (17/7/2023).
Bahkan tak berhenti di situ, sosok teman yang dimaksudkan oleh Thariq Halilintar telah meminjam uangnya itu disebut menghilang begitu saja. Alhasil, uang yang dipinjamkannya tersebut tidak kembali ke tangannya seperti yang diharapkan.
Sejak saat itu, sempat banyak yang berpikir bahwa Thariq Halilintar kehilangan uang dalam jumlah yang besar, sampai mencapai Rp2 miliar. Namun kemudian Thariq Halilintar membantah hal tersebut dan hanya mengutarakan beberapa kali pinjaman diberikannya.
"Nggak sampai sebesar itu," tambahnya.
Sementara itu, momen yang tidak mengenakkan itu tampaknya membuat Thariq Halilintar berniat untuk lebih hati-hati di masa depan. Terutama dengan dirinya yang membongkar seperti apa karakternya yang sebenarnya, yang mengungkit komitmen.
"Aku tipe orang yang megang komitmen banget nih," jelas Thariq Halilintar.
Sayangnya, karena komitmen dirinya yang begitu tinggi dan memberikan rasa percaya pada saat yang sama serta tidak menagih utang, justru dibalas dengan adanya boomerang. Akhirnya, kini, ia memilih untuk ikhlas atas uang yang diberikan.
"Ya sudah lah ya, kita minjemin orang duit itu memang niatnya sudah siap untuk ngasih," tambahnya.
Tag
Berita Terkait
-
Sebut Pilkada Langsung Berbiaya Mahal, Yusril Usul Kepala Daerah Dipilih DPRD?
-
Menteri UMKM Ingatkan Pelaku Usaha Tetap Terima Pembayaran Tunai Meski Pakai QRIS
-
Bekasi Musnahkan 2,5 Juta Rokok Ilegal, Negara Rugi Rp2,2 Miliar
-
Likuiditas Ekonomi Menguat, Uang Beredar Oktober Tembus Rp9.783 Triliun
-
Taspen Pastikan Dana Rampasan Rp883 Miliar Diinvestasikan Secara Aman dan Konservatif
Terpopuler
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
Terkini
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'