Pop.matamata.com - Musisi asal Kanada, Faouzia menjadi salah satu penampil yang menghibur penonton Prambanan Jazz 2023 hari kelima. Di malam nan syahdu berlatar belakang Candi Prambanan, perempuan keturunan Maroko ini membawakan belasan lagu miliknya di antaranya ialah Minefields dan RIP, Love yang sempat trending di berbagai platform.
Tampil dengan setelan berwarna hitam dan merah muda, Faozia kejutkan penonton lantaran mengundang tamu spesial dari Indonesia. Dijelaskan olehnya bila sosok ini merupakan penyanyi yang sudah ia kenal cukup lama.
"Aku punya kejutan, aku sudah mengenalnya beberapa tahun, ia berasal dari Jakarta dan memiliki suara yang luar biasa," tutur Faouzia.
Tak disangka bila sosok yang dimaksud oleh Faouzia merupakan Novia Bachmid, salah satu jebolan Indonesian Idol musim kesepuluh. Hal ini pun sukses membuat penonton menjerit.
Faozia dan Novia Bachmid rupanya sempat berduet via daring pada 2022 lalu. Keduanya menyanyikan lagu RIP, Love melalui live Instagram.
Kala itu duet keduanya berhasil curi atensi publik. Pasalnya Novia Bachmid terhitung baru di industri musik tanah air namun sudah berkenalan dengan musisi internasional.
Pada gelaran Prambanan Jazz 2023 ini Faozia dan Novia Bachmid berduet menyanyikan lagu Desert Rose dari grup musik Sting. Keduanya tampak akrab dan mengagumi satu sama lain saat berada di atas panggung.
Tak hanya memberikan penampilan memukau, Faozia dan Novia Bachmid juga memanjakan telinga para penonton lewat suara merdu mereka. Hal ini terbukti dari tepuk tangan meriah penonton di akhir duet.
Pertama ke Indonesia
Kehadiran Faouzi di acara Prambanan Jazz 2023 rupanya sekaligus menjadi kali pertama perempuan tiga bersaudar itu menjejakkan kaki di Indonesia. Seolah sudah mempersiapkan fan service untuk penggemarnya di Indonesia, Faozia bahkan belajar mengucapkan kalimat dalam bahasa Indonesia.
Baca Juga
Dirinya sempat mengucapkan kata 'terima kasih' dengan fasih namun kebingungan tatkala ingin mengungkap rasa cinta pada para penonton. Alhasil ia pun meminta diajari langsung di atas panggung oleh para penonton di sisi depan. Setelah berulang kali mencoba, Faouzia akhirnya dapat mengucap 'Aku cinta kamu' dengan lancar.
Selain itu, Faouzia tampaknya tak ingin menyia-nyiakan masa kunjungannya di Indonesia. Di hadapan ratusan penonton ia tak segan menanyakan rekomendasi aktivitas yang bisa dilakukan di Indonesia. Ia juga menceritakan bila sudah mencoba sate dan mengaku menyukai makanan tersebut.
Berita Terkait
-
Profil Gus Zizan, Pedakwah yang Diduga Cium Zoe Levana di Kelab Malam, Ternyata Cucu Kiai Kondang
-
Film 'Menjelang Magrib' Diserukan untuk Diboikot, Sutradara Helfi Kardit Tak Terima: Isinya Tentang Kultur Bukan Agama
-
Novia Bachmid Punya Pengalaman Cedera Latihan Cheerleaders hingga Bicara Bahasa Papua, Begini Kisahnya
-
Aisyah Aqila, Oka Antara hingga Novia Bachmid Bintangi Film Remaja Berjudul 'Kukejar Mimpi', Tayang Ramadan 2024
-
Ini Maksud Nepo Baby, Julukan Gibran yang Trending di Media Sosial
Terpopuler
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
Terkini
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'