Pop.matamata.com - Sikap Jeje Govinda yang tetap mempertahankan rumah tangganya dengan Syahnaz Sadiqah meski sudah diselingkuhi berkali-kali mendapat respons beragam dari netizen.
Salah satu hal yang kontroversial dari sikap Jeje Govinda ialah pernyataannya yang menyebut Syahnaz Sadiqah merupakan wanita mulia tak ketinggalan menjadi bahan perbincangan.
Diketahui bahwa ungkapan Jeje itu dilakukan saat ia tampil bersama istrinya untuk menanggapi isu perselingkuhan yang terjadi terkait Rendy Kjaernett.
Saat itu Jeje sempat mengatakan bahwa ia menghormati dua sosok wanita dalam hidupnya.
"Buat gua ada dua wanita yang paling mulia di dunia ini, yang pertama adalah Ibu yang melahirkan gua, yang kedua Ibu yang melahirkan anak-anak gua," ujar Jeje.
Ungkapan Jeje pada Syahnaz itu kemudian kini jadi kontroversi di tengah pro kontra terhadap sosok Syahnaz, oleh publik.
Ungkapan itu juga ikut dikomentari oleh pengacara Farhat Abbas yang heran dan menduga adanya kemungkinan Jeje Govinda yang bergantung secara ekonomi ke istrinya sehingga dapat bersikap itu.
"Menurut saya, saya rasa mungkin pengaruh ketidakmampuan secara ekonomi, sehingga dia bergantung kepada wanita," ujarnya seperti dikutip dari Intens Investigasi, Rabu (12/7/2023).
"Makanya saya bilang cek kembali apakah ini merupakan eksploitasi atau mungkin ada faktor ekonomi di balik itu," sambungnya.
Ungkapan wanita mulia itu tak ketinggalan juga ikut dikomentari netizen yang tak setuju dengan pernyataan itu.
"Istri mulia ialah istri yg menjaga kehormatannya! Bukan istri yg memberi kehormatannya kepada laki-laki lain!!!" tulis @fat***
"WANITA yg MULIA adalah wanita yg bisa menjaga KEHORMATANnya dan harga dirinya..bukan wanita yg menghianati keluarganya." tulis @ida***
"Definisi Wanita Mulia jadi buram gara-gara perkataan Jeje." tulis @eka***
Berita Terkait
-
Meriam Bellina jadi Perawat di Film 'Agape The Unconditional Love'
-
Rendy Kjaernett Diduga Selingkuh Lagi, Lady Nayoan Buka Suara
-
Amy Qanita Dukung Penuh Raffi Ahmad dan Menantunya Berkarier di Politik
-
Syahnaz Sadiqah Rayakan Kebahagiaan Baru sebagai Istri Bupati: Dibawa yang Happy Saja
-
Didukung Raffi Ahmad, Jeje Govinda akan Maju Jadi Calon Bupati Bandung Barat
Terpopuler
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
Terkini
-
Ditipu soal Hubungan Asmara, Gisella Anastasia Suarakan Bahaya 'Love Scamming'
-
Status Red Notice, Dato Sri Mohammed Shaheen Resmi Dihapus
-
Bersanding dengan Raisa, Band 'The Subsidiz Tampil Memukau Penonton
-
Bupati Sudewo Ditangkap KPK! Penyanyi Lia Ladysta '3 Srigala', Bereaksi Keras
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar