Pop.matamata.com - Seolah menyambut momen spesial pernikahan dengan Bella Bonita, pedangdut Denny Caknan pun merilis lagu untuk istri tercinta. Melalui akun Instagram pribadinya, lelaki asal Ngawi ini mengumumkan lagu terbaru yang rilis pada Selasa (11/7/2023) melalui kanal Youtube pribadinya.
Lewat unggahan itu, Denny Caknan seolah memberikan pesan kepada para haters yang melontarkan hujatan kepada dirinya dan istri usai memutuskan menikah.
"Jalan itu terlihat LUAS, kita yang bisa sampai ke titik terindah yang kita inginkan lewat manapun, doa usaha dan berpikir keras pasti sudah kita sering lakukan. Tujuan kita sama mencapai kebahagiaan," tulis Denny Caknan.
"Semoga kita selalu menjadi saudara yang mengerti betul akan arti sebuah persaudaraan," tambahnya.
Lewat lagu Cundamani ini Denny Caknan rupanya seolah memperlihatkan rasa sayangnya kepada Bella Bonita. Ia pun menjelaskan makna lagu Cundamani yang ternyata berasal dari Bahasa Sansekerta memiliki arti 'Permata Terbaik'.
"Bismillah kata Cundamani saya pakai untuk judul lagu saya karena mempunyai arti yang 'membahagiakan bagi hati saya' yaitu Permata Terbaik," tulisnya dalam deskripsi.
Denny Caknan pun turut mengungkapkan harapannya dalam menikahi Bella Bonita pada karya ini.
"Nah kali ini saya diperankan Tuhan untuk menerima atau mempersunting PERMATA TERBAIK yang akan selalu memberikan energi dalam kelangsungan berkarya, karena karna mengingat cinta adalah energi paling dahsyat yang ada di dunia," ungkapnya.
Lebih lanjut, Denny Caknan juga memberikan pesan romantis untuk Bella Bonita yang beberapa waktu lalu sempat menuai hujatan dari warganet.
"Dan saya hanya bisa berkata, "Terima kasih Istriku, kuatlah dalam segala hal, aku di sampingmu"" pungkasnya sebagai penutup.
Pernikahan Denny Caknan dan Bella Bonita rupanya sempat membuat perempuan asal Madiun itu mendapat hujatan dari berbagai pihak. Diduga hujatan tersebut berasal dari penggemar Happy Asmara yang merupakan mantan kekasih pelantun Los Dol itu.
Hujatan yang dilemparkan tersebut rupanya sempat ditanggapi oleh Bella Bonita dan Denny Caknan. Lewat Instagram pribadinya, model rupawan tersebut mengaku dirinya tak ambil pusing dan membiarkan cacian itu sebagai jalan pembuka rezeki.
Sementara itu Denny Caknan pun tegas meminta publik agar tak menghujat istrinya lantaran wanita tersebut merupakan sosok yang ia pilih sebagai pendamping hidup.
Berita Terkait
-
Wapres Gibran Apresiasi Klungkung Cegah Pernikahan Dini dan Tekan Stunting hingga 5,1 Persen
-
Musisi Maia Estianty Doakan Pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise, Tak Diganggu Orang Ketiga
-
Sah! Al Ghazali Resmi Nikahi Alyssa Daguise dengan Mas Kawin Logam Mulia dan Uang Euro
-
Maia Estianty Terharu di Siraman Al Ghazali dan Alyssa Daguise
-
Rayakan Akhir Tahun Bersama Bilal Indrajaya dan Denny Caknan di Swara Prambanan 2025
Terpopuler
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
Terkini
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'