Pop.matamata.com - Thariq Halilintar dan Fuji Jadi Model Video Klip Lagu Baru Ashanty, Auto Bikin Baper: Mantan Jadi Manten
Thariq Halilintar dan Fuji kembali dipasangkan meski sudah jadi mantan. Keduanya menjadi model video klip lagu baru Ashanty bertajuk 'Bye Mantan' yang rilis pada Rabu (5/7/2023).
Seolah menceritakan kisah cinta Thariq dan Fuji, ditambah yang menjadi model mereka berdua, lagu tersebut langsung diserbu penggemar keduanya yang menamakan diri sebagai Thofu. Tak sedikit mengaku senang karena akhirnya bisa melihat mantan pasangan ini bisa satu project lagi setelah putus.
Apalagi tema video klip 'Bye Mantan' sangat cerita meski lagunya soal putus cinta. Visual Fuji dan Thariq juga memanjakan mata karena terlihat cantik dan ganteng.
Akting keduanya juga tak canggung meski mereka adalah mantan pacar. Bahkan ada adegan mereka masih bisa tetap ceria berdansa bersama.
Interaksi Thariq dan Fuji ini membuat netizen terutama Thofu menjadi baper. Beberapa malah jadi berharap mereka bisa balikan lagi dan berjodoh sampai menikah.
"Lagu nya bagus terus model nya yang bikin baper thoriq sama fuji," komentar netizen. "Dari awal sampai akhir senyum senyum sendiri, hahhaa, liat tingkahnya tofu," celetuk netizen.
"Senyam-senyum sendiri liat akting thor & uti, lucu sumpaahhh! Semoga kalian happy terus ya, mau balikan lagi atau tetap jadi bestie, yang penting kalian tetap bahagiaaaaa *emotlovedanpeluk," komentar yang lain.
"Nontonnya sampe nyengir-nyengir..music videonya bagus..masya ALLAH..semoga sukses ya b.ashanty..amiin," kata lainnya. "Mantan go to manten," harap netizen menggoda Thariq dan Fuji.
Netizen juga menyoroti Ashanty yang pintar memilih model video klip untuk lagu barunya.
"Trick marketing nya bunda @ashanty_ash pintar. Apapun yang berhubungan dengan fuji-thariq pasti akan undang perhatian banyak orang. Btw good job bunda and team, you guys awesome," komentar netizen. "Cuma bunda ashanty yang bisa nyatuin mereka," celetuk lainnya.
Seperti diketahui, Fuji dan Thariq Halilintar berpacaran sejak Januari 2022. Namun hubungan itu hanya bertahan selama satu tahun dan kini sudah berpisah.
Berita Terkait
-
Raffi Ahmad dan Thariq Halilintar Juara Umum Padel 'TOSI 2025': Berkat Doa Istri
-
Dikabarkan Putus Cinta, Verrell Bramasta Ungkap Hubungan Asmaranya dengan Fuji
-
Mayang Lucyana Fitri Mengaku Ditolak Bertemu Gala Sky, Ini Balasan Menohok Fuji
-
Waduh! Aaliyah Massaid Ngamuk Usai Wajah Anaknya Dicibir Netizen
-
Verrell Bramasta Ingin Serius dengan Fuji, Tapi Tak Mau Umbar Kemesraan
Terpopuler
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
Terkini
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'