Pop.matamata.com - Sinopsis Doona! langsung ramai dikepoin karena Netflix baru saja merilis potret adegan kedua pemeran utamanya yang romantis. Ini adalah drama Korea baru Bae Suzy setelah drakor Anna yang tayang pada tahun 2022 lalu.
Doona! merupakan drama Korea baru berdasarkan webtoon yang bakal tayang di Netflix. Di drama barunya yang romantis ini, Bae Suzy akan beradu akting dengan aktor tampan Yang Se Jong.
Apakah kamu salah satunya yang penasaran dengan drama romantis baru Bae Suzy dan Yang Se Jong ini? Jangan ke mana-mana dulu, langsung saja kita simak sinopsis Doona! dan karakter dua pemain utamanya di bawah ini melansir dari Soompi dan berbagai sumber. Baca dulu sebelum dramanya resmi rilis yuk!
Sinopsis Doona!
Doona! adalah drama Korea baru bergenre romantis yang diangkat kisahnya dari webtoon The Girl Downstairs. Dua bintang hits Korea yaitu Bae Suzy dan Yang Se Jong sudah setuju untuk menjadi pemeran utama di serial Netflix yang bakal tayang perdana pada kuartal keempat tahun 2023 ini.
Doona! bercerita tentang seorang mahasiswa biasa bernama Won Joon (Yang Se Jong) yang bertemu dengan pensiunan idola K-pop yaitu Doona (Bae Suzy) di sebuah share house. Sutradara Lee Jung Hyo dari drama populer seperti The Good Wife, Criminal Minds, Life on Mars, Romance Is a Bonus Book, dan Crash Landing on You didapuk menjadi sutradara drama ini.
Pemain Doona!
Aktris dan penyanyi ternama Bae Suzy akan berperan sebagai seorang gadis cantik yang bernama Lee Doona. Dia dulunya adalah vokalis utama dari grup idola yang paling populer.
Namun, Doona tiba-tiba mengumumkan pengunduran dirinya. Dia saat ini tinggal di sebuah share house di dekat universitas. Hidup Lee Doona lebih berwarna saat bertemu dengan seorang pemuda bernama Won Joon (Yang Se Jong).
Lawan main Bae Suzy di drama Doona! ini adalah Yang Se Jong sebagai seorang mahasiswa yang muda dan tampan bernama Won Joon. Dia adalah mahasiswa biasa tanpa latar belakang yang istimewa.
Won Joon yang berhati hangat bertemu dengan Lee Doona di sebuah share house. Dia memberikan Doona perasaan nyaman dan pada akhirnya mereka tertarik pada satu sama lain.
Alasan Nonton Doona!
Kalau kamu penyuka drama Korea yang bergenre romantis, Doona! pastinya wajib ditunggu penayangannya. Pasalnya dari sinopsis dan potret adegan yang dirilis, drama ini berpotensi bikin baper. Apalagi drama ini merupakan arahan sutradara terkenal dan menggaet para bintang dengan visual menawan.
Bae Suzy diharapkan mampu menggambarkan emosi kompleks Lee Doona dengan sempurna berkat aktingnya yang solid di berbagai drama dan film hits selama ini. Aktris dan penyanyi cantik kelahiran tahun 1994 ini pernah tampil di Architecture 101, Dream High, Big, Gu Family Book, Uncontrollably Fond, While You Were Sleeping, Vagabond, Ashfall, Start-Up, Anna, dan lainnya.
Sementara itu, lewat jangkauan aktingnya yang luas di drama-drama sebelumnya, Yang Se Jong dipercaya bisa menghidupkan karakter Won Joon yang punya hati hangat. Dr. Romantic, Saimdang Memoir of Colors, Duel, Temperature of Love, Still 17, My Country: The New Age, dan Dr. Romantic 2 bisa jadi bukti pendalaman akting yang mumpuni dari aktor ganteng kelahiran tahun 1992 ini.
Itu dia sinopsis Doona!, serial Netflix romantis baru yang dibintangi oleh Bae Suzy dan Yang Se Jong. Siapa yang sudah nggak sabar melihat chemistry kuat antara dua bintang Korea ini? Harap bersabar karena Doona! dijadwalkan akan tayang perdana pada kuartal keempat tahun 2023 melalui Netflix. Tunggu kabar selanjutnya soal jadwal tayang drama ini ya. Don't miss it!
Berita Terkait
-
8 Potret Romantis Bae Suzy dan Yang Se Jong di Doona! Siap-Siap Gagal Move On
-
5 Drama Terbaru Bae Suzy yang Lagi Ulang Tahun ke-29, Nggak Sabar Buat Nonton Doona!
-
8 Potret Yang Se Jong di Doona! Aktor Ganteng yang Siap Adu Akting dengan Bae Suzy
-
8 Potret Bae Suzy di Doona! Drama Barunya yang Romantis dengan Yang Se Jong
-
8 Adu Peran Pemain Drama Doona! Serial Netflix Romantis Bae Suzy dan Yang Se Jong
Terpopuler
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
Terkini
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'