Pop.matamata.com - Fiersa Besari mengalami kecelakaan dalam perjalanan manggung di Java Jazz Festival 2023. Ia pun mengungkap kronologi dan kondisi terkini.
Semula, Fiersa Besari manggung di Bone, Sulawesi Selatan pada Sabtu (3/6/2023) malam. Berhubung besoknya tampil di Jakarta untuk Java Jazz Festival 2023, maka ia harus pulang ke Jakarta pagi-pagi.
Fiersa Besari bersama tim pulang buru-buru ke Jakarta. Mereka menggunakan jalan darat dari Bone ke bandara Sultan Hasanuddin yang berada di Makassar.
"Kami ngejar penerbangan pagi di Makassar. Naik mobil dari Bone jam 12 malam, ngebut banget," cerita Fiersa Besari di Instagram Story, Minggu (4/6/2023).
Fiersa Besari kondisinya sedang tertidur. Sementara temannya, Adi yang merupakan sound engineering duduk di depan masih tersadar.
"Pas Adi mau tidur, kalau kata orang Sunda, mau ngelenyap, tep tidur dan drivernya ketiduran juga," ujar Fiersa Besari.
"Terus nabrak batu keras banget. Soalnya kita sampai kebangun dan teriak," imbuhnya bercerita.
Mobil yang ditumpangi Fiersa Besari bersama tim menghantam batu dengan keras.
"Tapi Alhamdulillah untungnya ada batu itu," ucap sang musisi.
"Kenapa untung? Karena seingat kami dan sepenglihatan Adi, depannya itu gelap dan jurang," terang Fiersa Besari.
Fiersa Besari tidak bisa membayangkan apa yang terjadi jika mobil tidak menabrak batu.
"Kalau nggak ada batu itu, nasib kami mungkin udah lain," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Kabar Duka! Fiersa Besari Bagikan Cerita Kondisi di Pendakian Carstensz
-
Jadi Seniman, Fiersa Besari Pamer Bayar Pajak Penghasilan Tembus Rp119 Juta
-
Lirik Lagu Ada Selamanya - For Revenge feat. Fiersa Besari
-
Lirik Lagu Ada Selamanya - For Revenge dan Fiersa Besari
-
Lirik Lagu Bukan Lagu Valentine - Fiersa Besari
Terpopuler
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
Terkini
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'