Pop.matamata.com - Denada mengunggah video tentang putri semata wayangnya, Aisha Aurum yang sudah tumbuh menjadi seorang remaja.
Dengan bangganya, Denada menunjukkan putrinya sekarang sudah punya selera fashion sendiri.
Bocah 10 tahun itu bahkan memilih baju, aksesoris hingga dandan sendiri saat akan pergi-pergi.
Melalui akun Instagramnya, Denada mengunggah potret terbaru Aisha dengan OOTD kece ala remaja.
Aisha memadukan kaos dengan rok plisket 3/4 dan ditambah kemeja motif garis-garis yang dipakai tanpa dikancingkan.
Kemudian dia memilih alas kaki berupa flat shoes yang nyaman. Sementara rambutnya yang kini sudah tumbuh panjang dikuncir biasa namun ditambah beberapa jepit rambut.
"Selama ini selalu Ibu yang jadi 'fashion stylist'-nya. Sekarang, dia maunya pilih baju, aksesori, dan hairstyle nya sendiri. MasyaAllah tabarakallah," ungkap Denada sangat senang dan penuh cinta.
Perempuan 44 tahun ini mengaku meleleh melihat putrinya sudah bisa dandan sendiri.
"So here it is Pakde dan Bude online, stylingan nya Aisha sendiri, from head to toe…………dan Ibu meleleh," pungkasnya bangga.
Namun di video tersebut, wajah Aisha tetap ditutupi karena memang Denada masih sangat menjaga privasi buah hatinya.
Baca Juga
Mesk wajahnya tak terlihat, netizen tetap menyanjung penampilan Aisha yang semakin kece.
Banyak yang terharu karena Aisha kini sudah tumbuh menjadi remaja setelah penyakit kanker darah yang dia derita. Sampai harus pindah ke Singapura untuk melakukan pengobatan.
"Aisha..cepet men gede nak...tiba-tiba sudah gadis remaja," komentar netizen.
"Masyaa Allah Princess Aisha nya ibu Dena sudah pintar banget..... style nya gadis remaja keren," tambah netizen lain.
"Ngeliat ini kok malah mewek ingat perjuangannya denada," celetuk netizen lain.
Ada juga yang salah fokus dengan rambut Aisha yang kini panjang padahal sempat botak saat dulu menjalani pengobatan kanker.
"Masyaa Allah rambutnya Aisha udah panjang dan indahnya," sanjung netizen lainnya.
Sekilas tentang profil Aisha putri Denada. Dia lahir dari pasangan Denada Jerry Aurum pada 11 Desember 2012. Diberi nama Shakira Aurum yang kemudian diganti menjadi Aisha Aurum.
Dia sempat divonis menderita kanker darah atau leukemia pada 2018 lalu. Ini membuat Denada banting tulang sampai menjual asetnya untuk berobat sang putri di Singapura.
Sekarang Aisha sudah dinyatakan sembuh dari kanker. Meski begitu dia bersama Denada tetap tinggal di Singapura sampai sekarang.
Berita Terkait
-
Makin Cantik! Ini Alasan Denada Lakukan Operasi Plastik di Bagian Hidung
-
Setelah 10 Tahun Menjadi Ibu Tunggal, Denada Siap Bukakan Hati untuk Pernikahan Lagi
-
Naifah Jadi Juara 'Superstar Junior 2024', Siap Berkarier di Jakarta, Dewan Juri Joshua: Keren Banget
-
Buah Jatuh Gak Jauh dari Pohonnya, Aisha Aurum, Putri Denada Mewarisi Bakat Dance Ibunya, Jadi Penyemangat Kesembuhan
-
Maia Estianty Jadi Juri Amazing Dance Indonesia: Saya Menilai Mereka dari Kelincahan dan Kreativitasnya
Terpopuler
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
Terkini
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'