Pop.matamata.com - Hamil Anak Kedua, Aurel Hermansyah Ngaku Syok!
Kabar bahagia datang dari pasangan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah. Melalui unggahan terbaru di akun YouTubenya. Aurel Hermansyah mengumumkan kehamilan anak kedua.
Atas kabar bahagia dari Aurel, Atta Halilintar mengaku merinding sekaligus tak percaya. Meski begitu, kakak dari Thariq Halilintar ini tak lupa mengucap syukur kepada Allah.
Pada 5 April 2023, Aurel Hermansyah memutuskan untuk mecoba test pack setelah pulang dari umrah. Sebab, ia sudah berhenti mengonsumsi obat penahan menstruasi untuk berkunjung ke rumah Allah pada bulan sebelumnya. Tapi anehnya, Aurel belum kunjung haid.
“Sebelum aku berangkat umrah, aku sempet minum obat penahan menstruasi. Aku minum tuh konsultasi sama dokter. Ternyata dokter bilang, sebelum minum ini harus test pack dulu untuk memastikan kamu gak hamil. Aku testpack negatif kan, yaudah minum obat,” kata Aurel Hermansyah di YouTube AH, dilansir pada Minggu, (07/05/2023).
“10 hari perjalanan, pas aku umrah, aku gak mens. Yang aku aneh, aku stop minum obat tersebut (setelah umrah) kok gak mens-mens. Biasanya sih abis minum ini, langsung haid 2 hari setelahnya,” lanjutnya.
Kemudian, Aurel Hermansyah mencoba test pack. Tak disangka, hasilnya positif. Aurel sempat tak bisa berkata-kata melihat garis dua di test pack kehamilannya. Tapi, Aurel ternyata sempat takut karena sempat mengalami keguguran.
“Garisnya dua tapi? Bentar-bentar. Hah? Aku kayak syok gitu. Kapan itu ya. Aneh banget sih,” kata Aurel Hermansyah terkejut seraya sedikit berkaca-kaca.
“Tapi aku takut, gara-gara yang waktu itu yang sempet loss. Apa aku mimpi?” lanjutnya.
Meski begitu, Aurel Hermansyah memberanikan diri untuk memberi tahu Atta Halilintar. Mengajak Ameena, Atta diberikan test pack positif oleh Aurel. Atta bahagia bukan main. Ia bersyukur kepada Allah dengan berdoa hingga sujud.
“Mau manggil kamu sama Ameena aja. Sayang, mau liat sesuatu gak? Tapi gak boleh bilang siapa-siapa dulu,” tutur Aurel Hermansyah yang memberikan test pack positif.
“Ameena mau punya adik, ada baby. Sayang selamat ya!” balas Atta Halilintar setelah melihat hasil test pack kehamilan Aurel Hermansyah yang positif.
Berita Terkait
-
Selamat! Atta Halilintar hingga Fenita Arie, Raih Juara 3 Ajang 'TOSI Season 4'
-
Masuk Babak Final TOSI Season 4 SCTV, Raffi Ahmad Siapkan Strategi Khusus
-
Aksi Kocak Atta Halilintar, Laporkan Putrinya Ameena ke Dedi Mulyadi Gara-Gara Tak Mau Mandi
-
Rayakan Ultah ke-50 Tahun, Kris Dayanti Dapat Kado Mewah dari Ameena
-
Ricky Harun Ngetop Jadi Konten Kreator, Masuk Nominasi TikTok Awards Indonesia 2024
Terpopuler
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
-
Adly Fairuz Dilaporkan Pidana ke Polres Jaktim dan Besok Hadapi Sidang Perdata di PN Jaksel
Terkini
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra