Pop.matamata.com - Meski Beda Agama, Marcelino Lefrandt dan Violenzia Jeanette Siap Menikah.
Marcelino Lefrandt dan sang kekasih Violenzia Jeanette tampak semakin mesra dari hari ke hari. Pasangan duda dan janda ini lantas dikabarkan akan segera meresmikan ke jenjang pernikahan.
Sayangnya perbedaan agama Violenzia Jeanette dan Marcelino Lefrandt membuat publik bertanya-tanya. Apakah Violenzia Jeanette yang seorang mualaf akan kembali ke agama asal agar sama dengan Marcelino Lefrandt?
Saat berbincang bareng Nadia Alaydrus, Violenzia Jeanette mengungkap apabila agama bukan kendala dalam hubungannya dengan Marcelino Lefrandt. Sebab toleransi mereka dinilai Violenzia cukup baik.
"Emang kalo mau masuk ke jenjang yang lebih serius, of course itu bukan pacaran. Aku udah gagal dua kali, dia gagal sekali. Memang semua harus diomongin," ujar Violenzia Jeanette dalam tayangan podcast pada Kamis (27/4/2023).
Menurut Violenzia Jeanette, agama bukan satu-satunya hal yang harus dibahas ketika akan menuju jenjang pernikahan. Sebab Violenzia tak ingin gagal lagi di pernikahannya ketiganya kelak.
"Kita harus menyatukan visi misi kita, harus ngomongin gimana cara kita menghadapi masalah, gimana kita menyelesaikan masalah," terang Violenzia Jeanette.
"Lebih ke pondasinya pengen dikuatin dulu. Jadi apa pun badai, masalah yang pasti akan ada, itu bisa dihadapin berdua as a team," tambah ibu tiga anak tersebut.
Kesimpulannya, Violenzia Jeanette tidak mempermasalahkan perbedaan agamanya dengan Marcelino Lefrandt apabila menikah kelak. Yang lebih penting bagi Mama Thofu ini adalah kuatnya pondasi agama mereka..
"Buat aku, menikah itu bukan masalah agamanya sama, bukan masalah agamanya apa orang itu. Semua agama mengajarkan kebaikan. Tapi value yang dipegang orang itu, attitude-nya seperti apa, bagaimana dia dengan Tuhannya dan bagaimana dia menjalani agamanya itu yang bener," tutup Violenzia.
Berita Terkait
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Demi Lovato Resmi Menikah dengan Musisi Jordan
-
Luna Maya Bocorkan Rencana Pernikahan Ari Lasso dengan Dearly: Sebentar Lagi Menyusul ke Pelaminan
-
Irwan Mussry jadi Saksi Nikah Maxime Bouttier dan Luna Maya di Bali, Terungkap Alasannya
-
Riasan Paes Luna Maya Saat Akad Nikah Dikritik Tak Sesuai Pakem Yogyakarta
Terpopuler
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
-
Adly Fairuz Dilaporkan Pidana ke Polres Jaktim dan Besok Hadapi Sidang Perdata di PN Jaksel
Terkini
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra