Pop.matamata.com - Dirawat di RS 6 Hari hingga Igun Bilang Tak Boleh Dijenguk, Begini Kondisi Terkini King Nassar.
Penyanyi dangdut sekaligus presenter King Nassar harus dilarikan dan dirawat intensif di rumah sakit sejak Jumat (24/3/2023). Banyak artis pun menjenguk King Nassar, termasuk Dewi Perssik. Dewi Perssik pun mengungkapkan penyebab King Nassar harus dirawat di rumah sakit.
Mantan istri Saiful Jamil dan Aldi Taher itu pun mengatakan jika Nassar sakit akibat kecapekan lantaran terlalu sibuk.
"Sebenarnya King Nassar itu udah sering. Dia tuh misalkan ada sakit modelnya kayak aku. Kalau biasa aja kita nggak yang terlalu mikirin 'udahlah nanti juga sembuh' gitu. Jadi, kalau udah drop banget, udah lemes banget kayak begitu, berarti ya udah parah banget", tutur Dewi Persik dikutip Kamis (30/3/2023).
Terakhir Dewi Perssik pun meminta doa untuk kesembuhan Nassar yang saat ini masih terbaring lemah karena sakit.
"Iya King Nassar lagi sakit doakan kondisinya membaik. Doakan terus ya mudah mudahan dia bisa beraktivitas kembali," kata Dewi Perssik.
Sebelumnya, Ivan Gunawan juga membeberkan kondisi King Nassar. Ia mengimbau rekan artis untuk tak menjenguk sang pedangdut karena harus istirahat total.
Penyanyi dengan lagu berjudul Seperti Mati Lampu itu pun dalam unggahan di akun Instagram miliknya terlihat lemas, dengan infus yang masih dipakainya.
King Nassar pun mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan yang telah menjenguknya di rumah sakit.
"Terimakasihhhh kunjungan nyaa bu ratu @inul.d matur suwunn dan my ambyar family @dewiperssik9 @rianibram @bimpolano @bayuajipurwanaa jugaaa keluarga ku juga @muzdalifah999 dan @fadelislami__ makasihhhh banyakkkk pokoknyaaa perhatian dan support nyaaaa doa fi doa kita semua yahhhh Aminnnn ya rabbal Alaminnnn luvvv luvvv luvv kalian semuaaaa", ucap Nassar dikutip Suara Denpasar dari akun Instagram @kingnassar88, Kamis (30/3/2023). (Fatimah Az Zahra)
Berita Terkait
-
Muzdalifah Rayakan Ultah Fadel Islami, King Nassar Ikut Kasih Kejutan
-
Gegara Momen Ini, King Nassar Ramai Dijodohkan dengan Irish Bella: Wajahnya Mirip Semoga Berjodoh
-
Kabar Duka, Ayah King Nassar Meninggal Dunia
-
Dirumorkan Meninggal Dunia, King Nassar Pasrah: Terserah Aja
-
Umur Gak Bisa Bohong, Penampilan Muzdalifah Pakai Baju Modis Justru Dicibir
Terpopuler
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
Terkini
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'