Pop.matamata.com - Lagu "Glorious" yang merupakan original soundtrack Piala Dunia U-20 sudah tak ada di situs dan sosial media FIFA. Sebagai informasi, lagu tersebut merupakan kolaborasi Weird Genius bersama dengan Tiara Andini, Lyodra Ginting dan Ziva Magnolya untuk piala dunia.
Terkini, lewat cuitan di media sosial, Reza Arap tampak ingin meluapkan emosinya. Namun, mantan istri Wendy Walters itu menyindir soal sanksi hukumannya jika protes.
"Kalau gue ngamuk-ngamuk, dipenjara enggak nih?," tulis Reza Arap di akun Twitter-nya, Selasa (28/3/2023).
Dalam cuitannya yang lain, Reza Arap kembali meluapkan kekesalannya. Ia berseloroh menyebut piala dunia karambol. "Piala dunia karambol aja ges," katanya.
Cuitan itu diduga merespons pemberitaan mantan pengurus PSSI, Yesayas Oktavianus. Ia mengungkap jika FIFA sudah menunjuk Peru sebagai tuan rumah pengganti Piala Dunia U-20 yang semula dicanangkan bakal digelar di Indonesia.
Seperti diketahui, Indonesia terancam gagal menjadi tuan rumah perhelatan Piala Dunia U-20 gara-gara sejumlah pihak menolak kehadiran Tim Nasional Israel. Drawing yang seharusnya digelar di Bali, pun dibatalkan.
Teaser lagu "Glorious" sudah beredar di media sosial sejak beberapa hari lalu. Namun polemik penyelenggaran Piala Dunia U-20 membuat lagu tersebut terancam gagal menjadi soundtrack.
Teaser lagu tersebut juga mendapat sambutan hangat penggemar. Beberapa juga sudah mengunggah ulang teasernya dengan antusiasme Indonesia bakal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20.
Berita Terkait
-
Bangun di Kamar Mayat Usai Dinyatakan Meninggal, Tetesan Air Mata Ibu Reza Arap Jatuh di Wajah Anaknya
-
Reza Arap Party Semalam Habis Hampir Rp500 Juta Dicibir: Mending Duitnya Buat Oplas
-
Gelontorkan Rp500 Juta Untuk Party, Reza Arap Kena Semprot: Mending Sedekah
-
Film Kupu-Kupu Kertas Dibintangi Amanda Manopo Ditarik dari Bioskop, Produser Denny Siregar Pasang 'Mode Off'
-
Bukan Oplas, Ternyata Ini Rahasia Amanda Manopo Bikin Wajah Lebih Tirus
Terpopuler
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
Terkini
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'