Pop.matamata.com - Dituding Jalan-Jalan Pakai Uang Hasil Pencucian, Pamela Safitri Gak Terima
Penyanyi Pamela Safitri baru-baru ini diterpa isu yang kurang sedap. Penyanyi kelahiran Lampung ini ramai diduga melakukan pencucian uang.
Dugaan ini dimulai dari pernyataan yang viral mengenai artis inisial P yang diduga melakukan pencucian uang sebesar Rp4,4 triliun.
Mengetahui namanya menjadi pusat perhatian, Pamela Safitri pun tidak memilih diam. Ia memberikan responnya saat bertemu awak media di kawasan Cilandak.
Dilansir dari channel YouTube Cumicumi pada Selasa (28/3/2023), Pamela Safitri membantah bahwa dirinya melakukan pencucian uang. Ia pun dibuat kaget dengan kabar yang tengah beredar luas ini.
Bahkan ia menegaskan bahwa artis yang memiliki inisial P itu bukan dirinya saja.
"Kan jadi banyak yang mikir negatif ke aku. Padahal inisial P itu banyak banget, enggak cuma Pamela Safitri aja," ungkap Pamela Safitri yang tengah tampil dengan kerudung saat ditemui.
Selain itu, Pamela Safitri memilih untuk santai dan menunggu seperti apa bukti yang akan terungkap nantinya. Pamela juga merasa penasaran dengan siapa sebenarnya sosok P yang ramai diperbincangkan saat ini.
"Lihat saja nanti, pembuktiannya seperti apa. Aku juga penasaran inisial P ini siapa," tambah Pamela Safitri dengan penuh percaya diri.
Ketika dirinya disebut jalan-jalan dengan uang hasil pencucian melalui berbagai DM yang diterimanya, Pamela pun merasa tak terima. Lantaran uang yang ia gunakan adalah hasil kerja kerasnya sejak usia 16 tahun.
Berita Terkait
-
Sebut Pilkada Langsung Berbiaya Mahal, Yusril Usul Kepala Daerah Dipilih DPRD?
-
Menteri UMKM Ingatkan Pelaku Usaha Tetap Terima Pembayaran Tunai Meski Pakai QRIS
-
Bekasi Musnahkan 2,5 Juta Rokok Ilegal, Negara Rugi Rp2,2 Miliar
-
Likuiditas Ekonomi Menguat, Uang Beredar Oktober Tembus Rp9.783 Triliun
-
Taspen Pastikan Dana Rampasan Rp883 Miliar Diinvestasikan Secara Aman dan Konservatif
Terpopuler
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
Terkini
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'