Pop.matamata.com - Sensen Akui Sudah Tahu Sosok Penyebar Hoax soal Raffi Ahmad dan Mimi Bayuh: Masa Dibongkar, Dipecat Nanti.
Rumor soal perselingkuhan antara Raffi Ahmad dan Mimi Bayuh yang merupakan karyawan RANS Entertainment kembali menyeruak dan jadi sorotan publik.
Hal ini berawal ketika suami Nagita Slavina yang sedang berada di Jepang itu bertemu seorang warga Indonesia. Saking senangnya bertemu Raffi Ahmad, warga Indonesia tersebut pun memvideokan momen tersebut.
Tak disangka, saat itu ternyata Raffi Ahmad tengah melakukan panggilan video dengan seorang perempuan berhijab, yang diduga adalah Mimi Bayuh.
Sensen, asisten Raffi Ahmad, sebenarnya sempat mengklarifikasi soal dugaan perselingkuhan antara bosnya dan Mimi Bayuh dalam YouTube Melaney Ricardo 9 bulan lalu.
Menurut Sensen, isu perselingkuhan Raffi Ahmad selalu naik setiap menjelang Ramadan.
"Makanya, aku juga bingung. Nih berita dia naik, kayak ada hubungan si N atau siapa. Setiap mau Ramadan, selalu ada berita seperti itu," kata Sensen dalam YouTube Melaney Ricardo.
Sensen mengaku bahwa dirinya sempat mencari tahu siapa dalang yang telah menyebarkan isu miring tersebut.
"Aku itu paling nggak bisa lihat orang yang aku sayang disentil sama orang, pasti emosinya luar biasa. Aku pelan-pelan cari tahu ini biangnya siapa. Karena, kebetulan aku juga punya teman yang orang IT yang bisa nge-tracking segala macam," jelasnya.
Sensen mengaku bahwa ia melakukan hal tersebut bukan karena disuruh oleh Raffi Ahmad, melainkan untuk kepuasan dirinya sendiri.
Meski sudah tahu siapa dalang di balik hoaks tersebut, Sensen mengaku tidak ingin memberinya panggung di media sosial.
"Menurut aku, buat apa aku ngepost orang yang udah bikin nama bos aku jelek gitu. Kalau orang-orang bakal dinaikin, kalau aku enggak karena ngapain gue ngasih panggung," katanya tegas.
"Hoaks, sudah pasti hoaks," katanya soal isu perselingkuhan Raffi Ahmad dan Mimi Bayuh.
Potongan wawancara antara Melaney Ricardo dan Sensen tersebut diunggah kembali oleh akun Instagram @rumpi_gosip. Di sana, warganet langsung memberi komentarnya. Kebanyakan tidak percaya dengan apa yang disampaikan oleh Sensen.
"Yaa masa harus dibongkar asisten sendiri. Dipecat nanti," kata warganet.
"Mungkin dia ngomong begini udah di-briefing kali ya semua karyawannya untuk bilang hal itu, padahal mah ya cuma boongan doang buat nutupin boroknya mereka," salah seorang warganet menduga.
"Lah kalau bener si Raffi selingkuh pun juga nggak bakal dese speak up selingkuh, karena apa, Sensen kerja ma Raffi, dia bisa endorse bisa umroh juga karena rejeki dari Raffi. Masa iya dese mau matiin orang yang sudah baik ma dese, seburuknya Raffi, dese bakalan nutupin serapat-rapatnyaa," pungkas warganet. (Vania Rossa)
Berita Terkait
-
Harta LHKPN Capai Rp 1 Triliun, Raffi Ahmad Diduga Lakukan Pelanggaran Pajak
-
Mpok Alpa Meninggal Dunia, Ini Firasat Raffi Ahmad
-
Raffi Ahmad dan Menpora Dito, Dukung Kagendra Wakili Indonesia di Ajang Honor of Kings World Cup 2025
-
Amy Qanita Dukung Penuh Raffi Ahmad dan Menantunya Berkarier di Politik
-
Viral Dugaan Raffi Ahmad Beri Kado Rp500 Juta di Pernikahan Luna Maya dan Maxime: Ini Tanggapan Langsung Raffi
Terpopuler
-
Usai Alami KDRT! Demi Hidupi Sang Buah Hati, Ratu Meta Rela Jualan Rempeyek
-
Jadi Produser di film 'Tumbal Darah', Prilly Latuconsina Merasa Tersindir
-
Jadi Korban KDRT, Ratu Meta Geram Suami Tak Kunjung Ditahan: Sudah Tersangka
-
Syuting Film 'Riba' di Yogyakarta, Klaten dan Sukabumi, Fanny Ghassani dan Ibrahim Risyad Hadapi Tantangan Berat
-
Keren! Saskia Chadwick dan Fadi Alaydrus, jadi Pasangan Romantis di Film 'Tak Kenal Maka Taaruf'
Terkini
-
Dalami Karakter di Film 'Ozora', Chicco Jerikho Rasakan Emosi dan Empati
-
Sudah Berhijrah! Celine Evangelista Sempat Ragu Tayangkan Film 'Danyang Wingit Jumat Kliwon'
-
Tragis! Gegara Adiknya Tewas Kecelakaan, Adhisty Zara Terlibat Kisah Dramatis
-
Menegangkan! Gegara Pohon Beringin, Sara Fajira Kesurupan saat Syuting Film 'Maju Serem Mundur Horor'
-
Peringati Hari Ekraf Nasional 2025, Irene Umar Gandeng Gekrafs Naraya Berkreasi Seni