Pop.matamata.com - Tampil Ciamik Jadi Cover Majalah, G-Dragon Kasih Kode Akan Comeback?
Kabar terkini baru saja datang dari leader BIGBANG, G-Dragon. Pria dengan nama asli Kwon Ji Yong ini baru saja memberikan kode terkait comeback solo-nya.
Dilansir dari laman berita Allkpop pada Kamis (16/3/2023), G-Dragon kembali menjadi cover majalah. Kali ini ia dipilih menjadi model untuk majalah fesyen Korea, Harper Bazaar Korea baru-baru ini.
Seperti biasa, G-Dragon tampil dengan kece dan ciamik. Setidaknya ada tiga cover yang ditunjukkan oleh majalah ini dengan G-Dragon sebagai ikonnya.
Pada foto pertama yang bernuansa hitam putih, G-Dragon mengenakan satu setelan keluaran dari brand Chanel. Chanel sendiri memang sudah menjadikan pria asal Seoul ini menjadi Brand Ambassador selama beberapa tahun terakhir.
Sembari mengenakan setelan tersebut, G-Dragon berpose ke arah kamera dengan tatapan yang tajam namun misterius pada saat yang sama.
Kemudian pada foto kedua, ia tampil dengan mengenakan sebuah topi berornamen bunga di salah satu sisinya. Ia diprotet oleh fotografer Kim Heejune dari sisi kiri.
Pada foto terakhir, yang lebih berwarna, G-Dragon berpose seolah-olah sedang duduk dengan pemandangan berapi-api sebagai latar belakang.
Pada edisi April ini, G-Dragon mengungkap mengenai proyek yang sedang ia kerjakan. Meski begitu, ia mencoba untuk tetap membuatnya sebagai kejutan.
"Saya ingin memberi tahu penggemar saya bahwa saya sedang mengerjakan proyek yang membuat saya bersemangat dalam banyak hal. Saya tidak dapat mengungkapkan berapa banyak kemajuan pasti yang telah dibuat, tetapi ada beberapa proyek yang sedang saya kerjakan sekaligus," ungkap G-Dragon.
Berita Terkait
-
Hotman Paris Tegaskan Nadiem Tak Terima Uang dari Proyek Chromebook
-
KPK Periksa Tiga Notaris Terkait Kasus Korupsi Proyek Kereta Api di Kemenhub
-
Ricky Harun Cerita Sadisnya ketika Menjalani Syuting Sinetron: Pulang Jam 3 atau 4 Pagi, Tidur di Kursi Mancing
-
Kode 3 Jari Sri Sultan Hamengkubuwono X saat Didatangi Kaesang Pangarep, Maksudnya?
-
Prabowo Subianto jadi 'Samsak' Pendukung Lawan usai Debat Capres, Gibran Rakabuming Raka Kasih Kode Ini untuk Relawannya
Terpopuler
-
Sudah Berhijrah! Celine Evangelista Sempat Ragu Tayangkan Film 'Danyang Wingit Jumat Kliwon'
-
Tragis! Gegara Adiknya Tewas Kecelakaan, Adhisty Zara Terlibat Kisah Dramatis
-
Menegangkan! Gegara Pohon Beringin, Sara Fajira Kesurupan saat Syuting Film 'Maju Serem Mundur Horor'
-
Peringati Hari Ekraf Nasional 2025, Irene Umar Gandeng Gekrafs Naraya Berkreasi Seni
-
Usai Alami KDRT! Demi Hidupi Sang Buah Hati, Ratu Meta Rela Jualan Rempeyek
Terkini
-
Doddy Irawan Bangga! 'Rempeyek Yekiko' Produksinya, jadi Langganan Artis hingga Menteri
-
Kampanyekan Anti Narkoba, Raffi Ahmad Prihatin Kasus Ammar Zoni
-
Wujudkan Persatuan di Indonesia, Olga Lydia akan Gelar Festival 'Band Berani Beda'
-
Sering jadi Dukun! Atiqah Hasiholan Dilanda Cemas, usai Syuting Film 'Sosok Ketiga: Lintrik'
-
Dalami Karakter di Film 'Ozora', Chicco Jerikho Rasakan Emosi dan Empati