Pop.matamata.com - Mario Dandy Satriyo kembali menjadi sorotan lantaran ia diduga pernah kabur tak bayar bensin. Sedikit kilas balik, publik pernah dihebohkan dengan viralnya video yang memperlihatkan mobil BMW kabur usai isi bensin di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU), Pesanggrahan.
Melanie Subono pun ikut menyoroti viralnya kembali kasus tersebut baru-baru ini. Dalam unggahannya, terlihat sebuah tangkapan layar berupa CCTV dan keterangan mengenai peristiwa yang terjadi pada Juli 2021 tersebut.
"Setelah mengisi bensin full tank, Mario Dandy Satriyo lantas diduga kabur tanpa membayar sepeser pun," bunyi keterangan dalam foto yang diunggah Melanie Subono.
Tak cuma mengunggah foto terkait insiden tersebut, Melanie Subono juga memberikan komentar bernada sindiran yang diduga ditujukan untuk Mario Dandy. Melanie meminta agar siapapun pelakunya segera mencari sepatu atau aksesori apapun yang serba berwarna oranye.
"Buruan dah cari patu ato asesoris ato apa gitu yang cocok ama warna OREN yegakyeeee. Ato tumbler ato gorden ape aje dah pokoknya oren," tulis Melanie Subono, Kamis (16/3/2023).
Sederet netizen langsung ikut mengomentari insiden itu. Mereka tak habis pikir dengan kelakuan pelaku yang kabur setelah isi bensin.
"Alhamdulilah walaupun saya pake motor bit buat nguli, ngisi bensin ceban tapi bayar," komentar netizen.
"Udah mah beban keluarga, beban masyarakat juga!" imbuh netizen yang lain.
"Mobil mahal, bensin tak mampu," timpal netizen lainnya.
"Kaya raya, tapi mentalnya ngalahin jelata ini mah," ujar netizen yang lain.
Sebagai informasi, peristiwa BMW kabur usai isi bensin itu terjadi pada dua tahun lalu. Insiden itu diungkit oleh akun Twitter Logikapolitik.id. Dalam narasinya, dia menyebut Mario adalah pengendara BMW yang kabur tersebut.
"Mau cerita dikit. Mario sebelum pakai Rubicon pakai BMW, nah ini salah satu kenakalan si MDS aka Mario," cuit akun tersebut dikutip Kamis (16/3/2023).
Menyertai cuitannya, akun tersebut juga mengunggah headline berita media nasional. Dalam berita tersebut tertulis judul 'Pengemudi BMW Kabur Setelah Isi Bensin Full Tank, Petugas SPBU Ganti Rugi Rp 602.000'.
Kabarnya polisi berhasil menangkap Mario Dandy. Tapi dia kemudian dibebaskan setelah ayahnya, Rafael Alun Trisambodo diduga turun tangan menyelesaikan kasus tersebut.
Berita Terkait
-
Vincent Rompies Ingin Kasus Anak Selesai Secara Kekeluargaan, Melanie Subono Ngegas: Noooooo!
-
Melanie Subono Sempat Diminta 'Diam' Sebelum Akun Twitternua Hilang: Rp2 Miliar Selama Kampanye
-
Akun Twitter Melanie Subono Lenyap: Tanda-tanda Masuk Musim Pesta Nganu
-
Agama Mario Dandy dan Bidata Lengkap, Divonis Hukuman 12 Tahun Penjara
-
Mario Dandy Dihukum 12 Tahun Penjara, Ini Alasan Hakim Jatuhkan Vonis Tersebut
Terpopuler
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
Terkini
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'