Pop.matamata.com - 8 Potret di Balik Layar Red Balloon, Drama Hits Seo Ji Hye dan Lee Sang Woo Segera Tamat.
Drama Korea populer berjudul Red Balloon akan segera memasuki episode terakhir. Sebelum nonton episode finalnya pekan ini, yuk kita simak dulu beberapa potret di balik layar Red Balloon yang diselimuti suasana yang menyenangkan.
Bila tidak ada halangan, drama Red Balloon akan menayangkan dua episode pamungkas yakni episode ke-19 pada Sabtu (25/2/2023) dan episode ke-20 atau episode terakhirnya pada Minggu (26/2/2023). Drama akhir pekan populer ini bahkan sudah menembus peringkat dua digit untuk episode terbarunya minggu lalu, lho.
Menurut Nielsen Korea seperti dilansir Soompi, episode ke-18 Red Balloon meraih rating nasional rata-rata 10,1 persen jelang pekan terakhirnya minggu lalu pada (19/2/2023). Drama karya penulis Moon Young Nam tentang orang-orang yang berusaha memuaskan ambisi mereka ini bisa kamu saksikan di TV Chosun atau Viu.
So, sebelum nonton episode finalnya, yuk kita simak dulu beberapa potret di balik layar Red Balloon yang seru abis. Kepoin potret dan fakta lainnya melansir dari Soompi, Instagram resmi TV Chosun, dan lainnya. Check this out!
1. Senyum manis Seo Ji Hye di balik layar ini pastinya bikin kepincut, kan? Dia berperan sebagai Jo Eun Kang, wanita yang punya mimpi menjadi guru tetapi malah bekerja sebagai tutor karena gagal dalam ujian. Meski sederhana dan tenang di luar, Jo Eun Kang menyimpan ambisi yang membara di hatinya.
2. "Moon Young Nam adalah penulis skenario televisi yang hebat, itu adalah faktor besar bagi saya untuk bergabung di drama ini. Apalagi menurut saya, Jo Eun Kang adalah karakter yang tidak biasa," kata Seo Ji Hye soal alasan memilih Red Balloon seperti dilansir Soompi.
3. Akting Lee Sang Woo yang berperan sebagai suami Han Ba Da (Hong Soo Hyun) yaitu Go Cha Won juga sukses curi atensi pemirsa. Dia adalah dokter kulit yang lembut dan hangat, tetapi terjebak di tengah konflik antara ibu dan istrinya. Potret di balik layarnya ini bikin kesengsem ya?
4. Nggak heran aktingnya kece badai, begini penampilan Lee Sang Woo saat sedang serius membaca naskah di balik layar. Red Balloon adalah reuni Lee Sang Woo dengan penulis Moon Young Nam setelah 15 tahun sejak drama First Wives' Club pada tahun 2007 silam.
5. Ini dia potret Hong Soo Hyun di balik layar yang sedang memahami naskahnya dengan serius. Dia berperan sebagai Han Ba Da, seorang desainer perhiasan dengan kepribadian ceria yang menikah dengan Go Cha Won (Lee Sang Woo). Dia juga teman Jo Eun Kang sejak sekolah menengah.
6. Aktor Lee Sung Jae dari Show Window: The Queen's House juga berhasil menghidupkan karakternya sebagai Ji Nam Cheol. Dia adalah putra tertua dari keluarga kurang mampu yang kini dikendalikan oleh mertuanya. Potretnya di balik layar ini menunjukkan totalitas aktingnya yang luar biasa.
7. Pesona cantik dari seorang Jung Yoo Min juga sukses curi atensi pemirsa di depan atau di balik layar Red Balloon. Dia berperan sebagai adik perempuan Jo Eun Kang yang bernama Jo Eun San. Karakternya yang berani dan penuh percaya diri bikin penonton makin nagih nonton Red Balloon.
8. Tak ketinggalan, ini dia potret di balik layar para aktor dan aktris senior di Red Balloon yang aktingnya nggak kaleng-kaleng. Yoon Mi Ra, Yoon Joo Sang, Lee Bo Hee, dan Jung Bo Suk sukses memamerkan kemampuan akting mereka yang luar biasa brilian di drama ini.
Itu dia beberapa potret di balik layar Red Balloon, drama populer Seo Ji Hye dan Lee Sang Woo yang akan segera tamat. Dua episode pamungkas Red Balloon akan tayang pada Sabtu (25/2/2023) dan Minggu (26/2/2023). Kamu bisa menonton drama ini di TV Chosun atau Viu. Jangan sampai ketinggalan keseruannya ya!
Berita Terkait
-
Bintangi Drakor 'Lovely Runner' Ep-16, Byeon Woo Seok Akui Menangis
-
Ji Chang Wook akan Datang ke Indonesia, Ini Lho yang Dirindukannya
-
Acara Ngunduh Mantu Putri Helmy Yahya di Korea Curi Perhatian, Ini Momen yang Paling Berkesan
-
Byeon Woo Seok Pacaran dengan Model Jeon Ji Su, Ini Kata Agensi
-
Beby Tsabina Pose Pakai Hanbok Banjir Pujian: Kayak di Drama Korea!
Terpopuler
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
Terkini
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'